Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

46.058 Penumpang Balik ke Pulau Jawa

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

KALIPURO – Arus balik para pelancong yang merayakan liburan di Bali masih terus mengalir hingga Minggu kemarin (3/1). Bahkan, jumlah kendaraan yang menyeberang dari Bali ke Pulau Jawa terlihat lebih banyak dibandingkan hari sebelumnya.

Hal ini disebabkan, musim liburan telah usai dan hari ini merupakan hari awal masuk kerja maupun masuk sekolah bagi anak-anak. Dari data pihak ASDP Ketapang menyebutkan, jumlah penumpang yang menyeberang dari Pulau Bali ke Pulau Jawa masih menunjukkan angka yang cukup tinggi yakni 46.058 penumpang.

Untuk kendaraan roda dua yang menyeberang juga masih terpantau cukup tinggi, yakni sekitar 4.308 unit kendaraan. Sementara, untuk kendaraan roda empat lebih sudah ada 5.635 unit yang kembali menyeberang ke Pulau Jawa  kemarin.

Umtuk penumpang yang menyeberang dari Pulau Jawa ke Bali bisa dibilang masih standar. Penumpang yang menuju ke Bali kemarin ada sekitar 25.348 penumpang. Roda dua yang telah diseberangkan ada 3.048 uit. Sementara untuk kendaraan roda empat lebih ada sekitar 2.907 untuk yang telah menuju Bali kemarin.

Humas PT. Indonesia Ferry (Persero) ASDP Ketapang Sandi Nugroho mengatakan, jumlah kendaraan yang kembali ke Jawa sejak hari Sabtu sampai Minggu kemarin memang terpantau terus mengalir banyak. Meski begitu tidak sampai membuat pelabuhan  Gilimanuk mengalami antrean yang cukup panjang kejalan raya.

Antrean hanya terjadi di dalam pelabuhan saja. “Dominasi roda empat dan bus pariwisata yang di Gilimanuk. Kapal yang operasi dari 29 unit, kami tambah jadi 30 unit,” jelas Sandi.  Tidak terjadinya antrean yang berarti saat arus balik liburan ini  disebabkan karena saat arus balik para pelancong tidak memilih pulang secara bersamaan.

Hal ini jelas sangat berbeda saat awal liburan kemarin, pelabuhan terpantau padat lantaran para pelancong banyak yang pergi ke Pulau Bali dengan waktu yang bersamaan yakni antara H-2 sampai H-1 musim liburan tiba.

“Arus balik masih berlangsung tapi mengalir. Kondisi pelabuhan ramai lancar,” pungkas Sandi. (radar)