Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Banyuwangi Target Tiga Besar

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

banyuwangiiPOR SD di Gresik

BANYUWANGI – Banyuwangi akan menerjunkan sejumlah atlet terbaik di Pekan Olahraga Pelajar (POR) Sekolah Dasar (SD) se-Jawa Timur di Gresik akhir Oktober mendatang. Para atlet diharapkan meraih hasil maksimal dalam ajang multieven tingkat SD itu. Para atlet beberapa cabang olahraga (cabor) akan unjuk gigi di sana, yakni atletik, renang, panahan, catur, bola voli, sepak bola mini, bulu tangkis, dan tenis lapangan.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dispora Banyuwangi, Ahmad Khoirullah mengungkapkan, para atlet tersebut merupakan atlet yang sudah oke. Para atlet tersebut akan mengikuti training center (TC) yang dipusatkan di Gor Tawang Alun. ‘’Kita gembleng dulu dengan TC agar persiapan mereka maksimal,” katanya. Namun, Khoirullah belum bisa merinci jumlah atlet yang akan diberangkatkan ke pentas olahraga antarpelajar yang digelar 28 Oktober hingga 4 November di Gresik itu.

‘’Kita berupaya agar mereka bisa merengkuh hasil terbaik,” papar Khoirullah kepada Jawa Pos Radar Banyuwangi. Ditanya terkait target, menurut Khoirullah, pihaknya memilih realistis. Dia tidak muluk-muluk pasang target dalam ajang tahunan itu. ‘’Target masuk tiga besar. Saya kira itu sudah realistis,” pungkasnya. (radar)