Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Budaya  

BPC Siap Abadikan BEC

KOORDINASI: Beberapa anggota BPC mengikuti rapat koordinasi dengan pihak Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banyuwangi Selasa lalu (2/10).
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
KOORDINASI: Beberapa anggota BPC mengikuti rapat koordinasi dengan pihak Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banyuwangi Selasa lalu (2/10).

BANYUWANGI – Gaung Banyuwangi Ethno Carnival (BEC) semakin terasa. Sokongan dari berbagai kalangan pun terus mengalir untuk menyukseskan even akbar yang digadanggadang mampu menyedot animo wisatawan domestik dan mancanegara tersebut.

Kali ini, sokongan datang dari komunitas fotografer yang tergabung dalam Banyuwangi Photography Community (BPC). Komunitas fotografer tersebut siap mengerahkan seluruh anggotanya untuk memotret dan mengabadikan momen-momen spesial selama persiapan hingga pelaksanaan BEC tanggal 18 Oktober 2012 mendatang.

Ketua BPC, Agus “John” Rahmatulloh mengatakan, seluruh anggota komunitas yang dia pimpin tersebut ingin ikut serta “mewarnai” Banyuwangi lewat foto-foto karya mereka. “Salah satunya dengan mengabadikan BEC” ujarnya.

John mengatakan, selain akan mengabadikan momen puncak BEC, pihaknya juga siap hunting foto mulai tanggal 13 Oktober, tepatnya saat persiapan peserta sudah mencapai 70 persen. (radar)