Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

BWI Segera Jadi Kota Layak Anak

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
Wakil Bupati Yusuf Widyatmoko menerima tim dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak di lounge pelayanan publik kantor Pemkab Banyuwangi kemarin.

Tim Kementerian PPA Lakukan Verifikasi

BANYUWANGI – Tim Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPAI) dan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) berkunjung ke Banyuwangi kemarin (20/6). Tim itu datang untuk melakukan verifikasi kesiapan Banyuwangi menjadi kota layak anak.

Rombongan tim asal Jakarta tersebut terdiri dari pakar dan konsultan anak, Hamid Pattimala; Komisioner KPAI, Maria Ulfah Ansor, dan Tim Administrasi Kota Layak Anak (KLA) KPP-PA. Rombongan diterima langsung Wakil Bupati (Wabup) Yusuf Widyatmoko dan sejumlah pejabat di lounge pelayanan publik kantor Pemkab Banyuwangi.

Usai beramah tamah, tim asal Jakarta tersebut mendengar pemaparan dari tim Pemkab Banyuwangi. Hadir dalam pemaparan tersebut antara lain, jajaran Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (BPP-KB), serta sejumlah instansi terkait yang lain.

Pemkab Banyuwangi telah berkomitmen menjadikan Banyuwangi sebagai kota layak anak. Sejumlah langkah telah dilakukan, misalnya pembentukan taman Posyandu, pembentukan kelompok pendukung ASI dan motivator gizi, siswa asuh sebaya, serta gerakan daerah mengangkat anak putus sekolah (garda ampuh).

Selain itu, Pemkab Banyuwangi juga menyediakan beasiswa Banyuwangi Cerdas hingga program bayi lahir procot pulang bawa akta. Wakil Bupati Yusuf Widyatmoko mengatakan, berbagai program yang dirancang dan diterapkan di Banyuwangi sudah mengarah pada kota layak anak.

“Kami juga sudah memiliki Banyuwangi Children Center (BCC) sebagai sarana untuk melindungi anak-anak dari kekerasan dan kejahatan,” ujarnya. (radar)