Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Jaga Pilkades, Anggota Linmas Desa Kandangan Meninggal

Bonadin
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
Bonadin

PESANGGARAN – Pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Banyuwangi kemarin (8/11), ternyata menyisakan duka. Bonadin, 65, anggota Linmas Desa Kandangan, Kecamatan Pesanggaran, meninggal saat ikut menjaga keamanan pilkades di desanya.

Meninggalnya Bonadin yang tinggal di Dusun Sumberdadi, Desa Kandangan, itu sempat mengejutkan warga. Karena sebelumnya, sempat betugas di kantor desa. “Sebelum pilkades jaga hingga tengah malam,” terang Mubarok, 58, ketua pengawas pilkades di Desa Kandangan.

Menurut Mubarok, Bonadin itu sebelumnya terlihat sehat. Pada Selasa malam, sempat bertugas dengan menjaga keamanan di kantor desa. “Tugas di kantor desa sampai tengah malam,” cetus mantan Kepala Desa Kandangan itu.

Saat bertugas pada Selasa malam itu, terang dia, sekitar pukul 00.00, tiba-tiba ambruk. Oleh warga, selanjutnya dibawa ke Puskesmas Pesanggaran. Tapi karena kondisinya kritis, kemudian dibawa ke Sanggar Medika di Desa/Kecamatan Pesanggaran. “Dari hasil pemeriksaan petugas kesehatan, katanya ada masalah pembuluh darah,” tetangnya.

Di Sanggar Medika itu, lanjut dia, Bonadin sempat menjalani perawatan. Tapi pagi harinya, sekitar pukul 07.00, anggota Linmas itu meninggal. “Sempat dirawat, pagi harinya meninggal,” ucapnya.

Meski ada anggota Linmas yang meninggal, jelas dia, pelaksanaan pilkades  di desanya tetap berlangsung lancar dan aman. “Pilkades jalan terus, tidak ada masalah,” cetusnya pada Jawa Pos Radar Genteng kemarin (8/11). (radar)