Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Kades Diajak Studi Banding

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

BANYUWANGI – Puluhan kepala desa (Kades) yang baru dilantik, akan menerima sejumlah pendidikan gratis dari pemkab. Selain wajib mengikuti pendidikan dan latihan sumber daya manusia (Diklat SDM) dan Diklat ESQ, para kades tersebut juga akan dibawa melakukan studi banding ke beberapa daerah di Jawa Timur. Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Banyuwangi, Peni Handayani mengatakan, dalam APBD 2013, sudah disediakan anggaran untuk pengembangan SDM kades baru.

Tahun ini, ada dua kegiatan diklat bagi kepala desa. Yakni, kegiatan Diklat ESQ dan Diklat SDM. Diklat ESQ wajib diikuti semua kepala desa lama dan baru. Sedangkan Diklat SDM hanya wajib diikuti bagi kepala desa yang baru dilantik. “Kepala desabaru ada sekitar 100 orang lebih,” ujar Peni. Pelaksanaan Diklat ESQ akan dilaksanakan BKD pada akhir Oktober 2013 mendatang. Sedangkan untuk Diklat SDM akan diselenggarakan pada awal November di BPP Bangsring, Kecamatan Wongsorejo.

Sebelum mengikuti Diklat ESQ dan Diklat SDM, para kades anyar itu akan mengikuti studi banding ke Kabupaten Blitar dan Kabupaten Ponorogo. Kegiatan studi banding kades tersebut akan dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama akan lakukan pada bulan Oktober 2013, dan kunjungan tahap kedua akan dilaksanakan pada bulan Desember 2013. Kegiatan dilakukan secara bertahap, agar study banding itu lebih efektif. Kalau dilakukan sekaligus, kata Peni, tidak akan efektif karena jumlahnya terlalu banyak. Selain tidak efektif, juga dalam rangka memudahkan penerimaan kunjungan daerah tujuan. (radar)