Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Kadispora Dijuluki sebagai Menpora

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
SAMBUTAN: Ketua Pasukan Gerak Cepat (PGC) Banser Edi Siyono di Desa Karangdoro, Kecamatan Tegalsari, Banyuwangi, Sabtu kemarin lalu.

TEGALSARI – Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Nahdlatul Ulama (NU) menggelar peringatan ulang tahun keempat Pasukan Gerak Cepat (PGC) di Desa Karangdoro, Kecamatan Tegalsari, Banyuwangi Sabtu malam kemarin (24/3).

Dalam acara tersebut, muncul julukan baru untuk Kepada Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora). Adalah Ketua sekaligus pendiri PGC, Edi Siyono yang memberikan kata sambutan dalam acara di jalan pasar depan rumahnya tersebut malam itu.

Saat memberi kata sambutan, Edi bermaksud memberikan hormat dan ucapan terima kasih atas kehadiran Kadispora Banyuwangi, Khoirullah.Namun mungkin karena terlalu bersemangat, Edi malah salah menyebut jabatan Khoirullah.

“Saya juga terima kasih atas kehadiran bapak Menpora yang sudah bersama-sama kita di sini,” katanya yang langsung disambut tawa para hadirin. Khoirullah sendiri yang tampak duduk di deretan kursi paling depan bersama jajaran Muspika Tegalsari dan Wakil Ketua PCNU KH Ali Makki Zaini, juga tak kuat menahan tawa sambil geleng-geleng kepala.

Seolah tak merasa bersalah saat menyebut jabatan Khoirullah, Edi yang sesepuh Banser NU itu kembali mengulangi julukan tersebut. ‘’Mudah-mudahan nanti bapak Menpora juga bisa membantu seragam PGC,” ujarnya penuh semangat.

Bak gayung bersambut, ‘kesalahan’ Edi Siyono ternyata membuahkan hasil. Saat giliran naik ke atas pentas, Kadispora Khoirullah menyatakan siap membantu seragam untuk PGC. “Nanti kita bantulah untuk teman-teman PGC,” janji Khoirullah disambut para hadirin. (radar)