Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Kuota PPDB Meningkat Dua Persen

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

Pilihan hanya Dibatasi Maksimal Tiga Sekolah

BANYUWANGI – Kesempatan menempuh pendidikan di sekolah negeri lebih terbuka lebar di banding tahun 2012 lalu. Sebab, pemerintah daerah akan menaikkan kuota penerimaan peserta didik baru (PPDB) dibanding tahun sebelumnya. Hingga kemarin siang (5/6), angka pasti kenaikan kuota PPDB tahun 2013 belum diputuskan. Ha nya, Kepala Dinas Pendidikan Ba nyuwangi, Sulihtiyono, sudah memberikan sinyal peningkatan kuota PPDB itu.

“Kuota PPDB tahun 2013 bertambah sekitar dua persen lebih dibanding tahun lalu,” ujar Sulihtiyono. Walau kuota PPDB akan meningkat dibanding 2012, kata Sulihtiyono, tapi tidak mungkin semua calon siswa baru bisa di tampung di sekolah negeri. Sebab, pemerintah daerah akan membatasi jumlah pilihan sekolah oleh calon siswa Pada tahun 2012 lalu, kata Sulihtiyono, pilihan sekolah oleh calon siswa adalah lima sekolah.

Tahun ini, pilihan sekolah dibatasi maksimal tiga sekolah. Calon siswa yang tidak tertampung di tiga sekolah sesuai pilihan itu, kata dia, bisa mendaftar di sekolah swasta. “Tahun ini pilihannya maksimal tiga. Tidak boleh lebih dari tiga,” katanya. Karena itu, sekolah swasta tidak perlu khawatir tidak mendapat siswa.

Pemerintah daerah akan memberikan pelayanan maksimal kepada sekolah swasta agar bisa memberikan layanan pendidikan dengan maksimal kepada masyarakat.  “Yang pasti, kita akan menerima siswa baru sesuai kapasitas yang tersedia,” katanya. Penambahan kuota PPDB, tambah Sulihtiyono, karena beberapa sekolah menambah ruang kelas baru. Agar ruangan baru itu terisi, maka kuota PPDB harus ditambah. (radar)