Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Matangkan Pansus Raperda Reklame

BAHAS RAPERDA: Ketua Pansus Perda Rekla-me, Achmad Turmudzi, memimpin rapat di ruang rapat khusus DPRD Banyuwangi kemarin (9/8).
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
BAHAS RAPERDA: Ketua Pansus Perda Rekla-me, Achmad Turmudzi, memimpin rapat di ruang rapat khusus DPRD Banyuwangi kemarin (9/8).

BANYUWANGI – Pembahasan rancangan peraturan daerah (raperda) penyelenggaraan reklame terus dilakukan Panitia Khusus (Pansur) Reklame DPRD Banyuwangi. Demi kesempurnaan raperda itu, kemarin(9/8) pansus yang diketuai Achmad Turmudzi tersebut mendengarkan aspirasi stakeholder.

Rapat pansus itu dihadiri utusan Kamar Dagang dan Industri (Kadin), perwakilan perusahaan advertising, Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI), dan perwakilan beberapa perusahaan pemasang reklame di Bumi Blambangan. Pada pembahasan itu, pansus reklame juga menghadirkan kalangan akademisi, yakni dari Untag Banyuwangi.

Ketua Pansus Reklame, Achmad Turmudzi mengungkapkan, pihaknya akan menampung masukan-masukan tersebut demi menyempurnakan raperda yang sedang dibahas tersebut. “Besok (hari ini, 10/8) kita melakukan rapat internal. Kita sudah punya banyak materi sebagai bahan pembahasan di tingkat internal. Selanjutnya, kita akan melakukan pembahasan bersama eksekutif,” ujarnya kepada wartawankoran ini. (radar)