Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Pengantin Baru ”Cium” Truk

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

pengantinSuami Tewas, Istri Luka-Luka

GENTENG – Sungguh tragis nasib Nur Kholis, 29, dan Nur Laila, 21. Suami Nur Laila asal Dusun Karangrejo, Desa Karangsari, Kecamatan Sempu, itu tewas mengenaskan setelah mengalami kecelakaan lalu lintas di jalan raya Pandan, Desa Kembiritan, Kecamatan Genteng, kemarin petang. Akibat kecelakaan tersebut, Nur Kholis mengalami patah tulang kaki kanan dan gegar otak, sehingga harus dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Genteng.

Berhubung lukanya parah, Nur Kholis langsung dirujuk ke sebuah rumah sakit di Jember. Nahasnya, Kholis mengembuskan napas terakhir dalam perjalanan. Sementara itu, sang istri, Nur Laila, hanya mengalami lebam di beberapa bagian tubuhnya. Kapolsek Genteng Kompol Riamun melalui Kanitlantas Ipda Sumono mengatakan, kecelakaan tersebut terjadi ketika Nur Kholis mengemudikan motor Honda Mega Pro bernopol P 5520 ZY dan membonceng istrinya dari arah timur.

Di tempat kejadian perkara (TKP), korban bermaksud mendahului motor di depannya. Tanpa diketahui sebabnya, kendaraan yang dikendarai korban bersenggolan dengan motor yang belum diketahui identitasnya itu. Kontan, Nurkholis jatuh ke kanan jalan. Saat bersamaan, dari arah berlawanan meluncur truk bernopol EA 8718 A yang dikemudikan Kusnandar. Motor yang dikemudikan korban pun menabrak bagian depan truk Fuso tersebut, sehingga membuat Nur Kholis mengalami patah tulang.

“Tak lama setelah kejadian, korban dilarikan ke RSUD Genteng,” tuturnya. Karena lukanya sangat parah, pihak RSUD Genteng menyarankan agar korban dirujuk ke sebuah RS di Jember. “Namun, dalam perjalanan, Nur Kholis meninggal dunia,” jelas Sumono. Demi proses hukum lebih lanjut, motor korban dan truk yang menabrak Nur Kholis diamankan di Mapolsek Genteng. (radar)