Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Perhutani Barat Bagikan Bibit Pohon

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

perhutaniBANYUWANGI – Kesatuan Pemangku Hutan (KPH) Banyuwangi Barat membagikan bibit pohon kepada masyarakat pengguna jalan Jumat (8/3) lalu. Sebanyak 1000 bibit pohon yang terdiri dari gamelina, mahoni, dan trembesi dibagikan dengan tujuan agar ditanam oleh masyarakat. Administratur KPH Banyuwangi Barat, Adi Winarno, Shut, MSi menuturkan, kegiatan jalan sehat yand disertai membagikan bibit pohon merupakan rangkaian acara launching I Love Banyuwangi Barat.

“Bukan untuk menyaingi. Malah kita ikut mendukung program Bupati Banyuwangi. Selanjutnya, kita sebagai pemangku hutan juga harus bangga terhadap instansi dan wilayah hutan yang dinaungi,” ujar Adi, pria asli Situbondo ini. Acara jalan sehat sendiri melwati rute Jalan Jaksa Agung Suprapto, menuju Simpang Lima, Jl PB Sudirman, Jl. Satsuit Tubun, Taman Blambangan, Jl. Dr Soetomo, dan berakhir di kantor KPH Banyuwangi Barat, itu. (radar)