Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Raker Untag Evaluasi Program

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

BANYUWANGI – Segenap civitas akademis Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Banyuwangi mengikuti rapat kerja (Raker) di ruang pertemuan lantai II Kampus Untag, Sabtu (6/7) lalu. Dalam raker tersebut dilakukan evaluasi terhadap program yang dibuat oleh Untag. Rektor Untag Drs. Tutut Harijadi, MM mengatakan bahwa raker tersebut merupakan program rutin tahunan.

Raker membahas evaluasi terhadap program yang sudah dilaksanakan maupun belum pada tahun sebelumnya. “Kemudian juga membuat program untuk yang akan datang,” terang Tutut kepada koran ini seusai pembukaan raker, Sabtu pagi. Ditambahkan, tujuan raker adalah memotivasi segenap civitas akademis dalam meningkatkan layanan dan jaminan mutu.

Kemudian meningkatkan kemampuan berkreasi dan inovasi untuk mengembangkan tiga dharma bagi tenaga dosen. Tujuan ketiga, imbuh rektor, adalah menciptakan pengelolaan perguruan tinggi yang transparan, akuntabel, dan berdasarkan pada statuta. “Hal ini sesuai tema raker, yakni peningkatan layanan dan peningkatan mutu dalam menuju pengelolaan perguruan tinggi yang bermartabat,” imbuh Tutut.

Sementara itu, Ketua Yayasan Perpenas Drs. Waridjan menjelaskan, inti dari raker tersebut adalah evaluasi terhadap tingkat kinerja yang lalu. Bagaimana hasil-hasil yang dicapai. “Apa saja hambatanhambatannya. Bagaimana memecahkannya ke depan,” paparnya. Setelah evaluasi, lanjut Waridjan, Untag harus mampu membuat perencanaan dan program.

Pertama adalah perspektif ke depan bagaimana visi misinya. Kedua adalah proyektif, yakni apa saja target- target yang ingin dicapai. Ketiga adalah antisipatif, yaitu antisipasi terhadap pertumbuhan dan kebutuhan masyarakat. “Keempat adalah prospektif. Walau punya program, tapi ke depan bagaimana,” sebutnya. Waridjan menegaskan, untuk mencapai semua itu harus didukung sarana-prasarana, sumber daya manusia (SDM), dan material.

Terutama situasi kondusif, yang dominan dibutuhkan. “Nah, untuk mendukung situasi kondusif itu, semua warga kampus harus handarbeni dan memberikan pengabdian. Jangan menonjolkan kepentingan pribadi,” pesannya. Diungkapkan,  Sebelum raker Sabtu lalu telah dilakukan pra raker di fakultas dan universitas. “Jadi sudah tiga kali raker, hari ini (Sabtu, 6/7) yang terakhir,” kata Waridjan.(radar)