Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Siswa SMPN 5 Terkesan Outbond Bareng Marinir

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

BANYUWANGI – Kegiatan Nationality Super Scout Camp (NSSC) 2013 yang digelar 29-31 Maret lalu di Puslatpur Marinir Karangtekok, Situbondo, menyisakan pengalaman tak terlupakan bagi keluarga besat SMPN 5 Banyuwangi. Kegiatan ini memang menantang bagi pelajar sekolah. Sebab, mereka diajarkan jelajah alam, helipad refl ing (turun dengan tali pada ketinggian 15 meter), pengenalan kompas, dan Global Position System (GPS).

Para siswa juga dikenalkan senapan SS-1 (produksi PT. Pindad Indonesia), AK dan pistol FN sekaligus magazine yang mampu membangkitkan adrenalin keingintahuan para peserta. Kepala SMP Negeri 5 Banyuwangi, Drs. H. Sugianto, yang juga Korwil (Koordinator Wilayah) Banyuwangi Utara mengatakan, para siswa yang mengikuti NSSC ini sangat senang. Mereka mendapat pengalaman tidak terlupakan saat dibina oleh marinir.

Untuk mengikuti NSSC ini, kata dia, pihaknya harus memilih siswa yang tangguh dan siap fisik maupun mental. ”Tujuan NSSC ini salah satunya adalah untuk mengenalkan kedisplinan kepada para siswa,” kata Sugianto. Hal sama yang dikatakan Sugeng Hariadi SPd. Wakabid  Kesiswaan SMP Negeri 5 Banyuwangi itu menjelaskan, kawasan Puslatpur Karangtekok yang lokasinya cukup gersang cukup membuat siswa harus mengeluarkan energi tambahan. Namun, karena fisik para siswa kuat, maka pelatihan di Puslatpur di Karangtekok menjadi lancar.

“Ini adalah pengalaman yang tak terlupakan oleh para siswa. Kami berharap pelatihan ini dapat menjadikan siswa lebih berani melakukan sesuatu kebaikan serta lebih disiplin,” ungkapnya. Pembina OSIS SMP Negeri 5 Banyuwangi, Drs.H.Ilham berharap, MoU (Memorandum of Understanding) dengan pihak Puslatpur yang sudah diteken ini akan lebih bermanfaat bagi SMPN 5 Banyuwangi dalam usahanya membangun siswa yang kompetitif. Pelatihan ini akan berguna sekali pada kegiatan yang ada di SMPN 5 Banyuwangi, seperti LDKS (Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa), dan Perjusami (Perkemahan Jumat, Sabtu, Minggu). (radar)