Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

SMA Ibrahimy Bekuk SMAN Wongsorejo

ADU TEKNIK: Tim SMA Ibrahimy (kostum biru) sekuat tenaga menangkis perlawanan tim SMAN 1 Wongsorejo di lapangan voli Taman Blambangan malam kemarin (11/12).
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
ADU TEKNIK: Tim SMA Ibrahimy (kostum biru) sekuat tenaga menangkis perlawanan tim SMAN 1 Wongsorejo di lapangan voli Taman Blambangan malam kemarin (11/12).

BANYUWANGI – Tim bola voli SMA Ibrahimy Wongsorejo nampaknya terlalu tangguh bagi pemain SMAN 1 Wongsorejo. Dalam pertemuan keduatim di ajang Piala Kapolres Banyuwangi di lapangan voli Taman Blambangan malam kemarin (11/12), SMA Ibrahimy sukses menggebuk tetangganya itu dengan skor 3-0. Dalam pertandingan tersebut, kedua tim sama-sama ngotot ingin menang. Tensi permainan pun meninggi.

Namun, secara materi tim SMA Ibrahimy lebih unggul. Meski lawan melakukan frontal fl oating service, namun pasukan Ibrahimy mampu menghadangnya. Tak heran, jika tim Ibrahimy lebih menguasai teknik. Kepala Sekolah SMA Ibrahimy Wongsorejo, H. Herman Suyitno, yang langsung memimpin timnya sebenarnya cukup memperhitungkan materi lawannya. Diakuinya, tim SMAN 1 Wongsorejo memiliki teknik yang lumayan. Hook servis yang dilakukan cukup membuat repot murid-muridnya. Smash yang dilakukan juga cukup terarah.

Namun anak didiknya berhasil menge-block dengan baik. “Alhamdulillah dengan kekuatan tim yang ada, akhirnya SMA Ibrahimy berhasil menjadi juara satu di kelas antar SLTA Putra,” ungkap Herman. Sebelumnya, pertandingan antar desa kategori tim putri juga berlangsung seru. Tim voli dari Desa Tembokrejo yang melawan Desa Glagah tak kalah menarik. Dalam perebutan tempat ketiga itu, tim putri Desa Tembokrejo berhasil menjadi juara ketiga. Sementara Desa Glagah hanya mampu menjadi juara empat.

Sedangkan untuk pertandingan putaran final ini, menurut rencana akan digelar hingga 14 Desember 2012 mendatang. Menurut seksi perwasitan dan pertandingan, M Sunoto Bachtiar, pertandingan kemarin malam merupakan lanjutan laga final perebutan tempat ketiga. Malam sebelumnya, digelar pertandingan babak semifinal. “Selain memperebutkan Piala Kapolres, kejuaraan ini juga untuk memeriahkan Hari Jadi Banyuwangi,” ujar Sunoto, yang juga ketua Paguyuban Joko Tole Banyuwangi itu. (radar)