Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Tes Seleksi CPNS Digelar Secara Online

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

tesWajib Melek Internet

BANYUWANGI – Seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2014 akan berlangsung ketat. Pelaksanaan tes CPNS tidak lagi menggunakan lembar jawaban komputer (LJK) seperti sebelumnya. Tes seleksi akan berlangsung secara online menggunakan perangkat computer assisted test (CAT). Materi soal yang diberikan kepada peserta tes seleksi CPNS lang sung dikirim oleh pusat secara online. Materi soal yang diberikan kepada setiap peserta berbeda-beda atau tidak sama.

“Tidak semua kabupaten/kota siap menggelar seleksi CPNS secara online. Banyuwangi sudah siap dan perangkat CAT sebagai sarana seleksi CPNS online sudah tersedia,” ungkap Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD), Sih Wahyudi. Sih Wahyudi mengatakan, sebagian besar kabupaten tetangga belum memiliki sarana CAT. Besar kemungkinan beberapa kabupaten tetangga akan menggunakan fasilitas CAT Banyuwangi jika tenggang waktu yang diberikan pusat untuk menyediakan sarana, mereka belum siap. 

Jauh sebelum pelaksanaan test online ditetapkan pusat, ungkap Sih Wahyudi, Pemkab Banyuwangi sudah mengalokasikan anggaran dalam APBD untuk pe ngadaan perangkat CAT.Guna mendukung tes seleksi online itu, BKD sudah menyiapkan 50 unit perangkat CAT. Perangkat IT itu kini dipasang di aula BKD Jalan Agus Salim Banyuwangi. Melalui perangkat itu, nilai hasil seleksi akan diketahui secara cepat tanpa menunggu tim koreksi.

“Peserta seleksi CPNS tidak perlu tunggu waktu lama untuk melihat hasil tes. Selesai mengerjakansoal, nilai langsung keluar. Jadi, bisa memperkirakan sendiri akan lulus ataukah tidak melalui nilai hasil tes itu,” jelas Sih. Mantan Kabag Perlengkapan itumembeberkan, jika mengacu surat edaran Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan/RB) pada 25 Juli 2014 lalu, ada tiga tahap seleksi CPNS. 

Tiga tahap itu adalah penyampaian rincian formasi, penyampaian rincian persyaratan, dan tahap pendaftaran. Tahap pendaftaran CPNS dilakukan mulai 20 Agustus hingga 3 September 2014. Pelaksanaan tes seleksi CPNS diperkirakan akan berlangsung tanggal 8 September. “Karena rapat di provinsi belum dilaksanakan, jadwal pendaftaran dan tes seleksi CPNS berpotensi berubah, “ katanya.

Tahap pertama, Pemkab Banyuwangi sudah menyampaikan rincian formasi CPNS kepada Badan Kepegawaian Negara (BKN). Jumlah formasi yang diusulkan 51 formasi. Hanya saja, Sih Wahyudi belum berani menyampaikan rincian 51 formasi itu kepada publik karena khawatir berubah. Penetapan jumlah formasi itu merupakan kewenangan pusat. (radar)