Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Yudi Gondol Perak PON

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

BANYUWANGI- Perjuangan atlet Banyuwangi memburu prestasi di pentas PON XVIII di Riau mulai menemui hasil. Setidaknya sprinterBanyuwan-gi, Yudi Dwi Nugroho, berhasil menyumbang satu medali perak bagi Jawa Timur. Penam-pilan awal Yudi Dwi Nugroho adalah di nomor 4×100 meter.

Tampil bersama pelari Jawa Timur lainnya, yakni Rojikin, Heru, dan Ali, Yudi harus puas duduk di peringkat kedua. Posisi teratas ditempati pelari asal Nusa Tenggara Barat dan di posisi ketiga adalah pelari asal Bangka Belitung.

Meski hanya mampu me-nyumbang medali perak, tapi hal itu tidak membuat Yudi patah semangat. Peraih dua medali emas Porprov III itu masih memiliki kans mempersembahkan medali di ajang empat tahunan tersebut. “Yudi masih bisa merebut medali dari nomor lain. Hasil hari ini (kemarin) sudah lumayan dan besok bisa lebih baik lagi,” beber Agus Sujiono, ofisial kontingen Jatim.

Mengenai hasil kemarin, Agus menyatakan selur uh atlet sudah berbuat maksimal untuk merebut medali emas.

Namun, kenyataannya Yudi dkk hanya kurang beruntung dalam babak final yang dilak-sanakan sore kemarin. Namun, melihat kans yang ada, dia ya-kin anak asuhnya itu bisa tam-pil lebih grengdi nomor lain.Sekadar diketahui, Banyu-wangi menyertakan enam atlet dalam PON XVIII di Riau. Mere-ka tersebar di beberapa cabang olahraga yang dipertandingkan.

Di cabang pencak silat ada Dita Amalia Ramadani dan Dinda Maulidya. Mereka menjadi tum-puan Jawa Timur dalam mendu-lang medali.

Di cabang bola basket putri, Banyuwangi menyertakan Balmar Morangelita Nuach. Di cabang atletik ada Yudi Dwi Nugroho yang menjajal kemam-puan terbaiknya. Di cabang bola voli putri, Banyuwangi mengiri-mkan dua pemain, yakni Yulis Indah Yani dan Dhini Indah Sari.

Di cabang karate ada Ivan Adi Baskoro yang akan men-coba keberuntungan meraih medali di pentas PON tahun ini. (Radar)