Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Bayi Laki-laki Ditemukan di Teras Rumah Warga

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
Foto: detikcom

BANYUWANGI – Sesosok bayi berjenis kelamin laki-laki ditemukan warga Dusun Pasembon, Desa Sambirejo, Kecamatan Bangorejo, Kabupaten Banyuwangi. Bayi tersebut ditemukan pasangan suami istri (Pasutri) Baharudin dan Poniti di teras rumahnya.

Saat ditemukan, bayi dalam kondisi terbungkus kain dan masih berlumuran darah. Diduga, bayi berbobot 2,8 kilogram dan panjang 40 sentimeter itu baru dilahirkan oleh ibunya.

“Sekitar jam satu malam kok saya dengarkan ada suara tangisan bayi. Saya bangunkan Bapak untuk mencari bayi itu. Awalnya, saya lihat dari jendela karena nggak berani keluar dari rumah,” kata Poniti seperti dilansir dari Detikcom, Selasa (17/12/2019).

Setelah dipastikan adanya bayi, Poniti dan suami (Baharudin) nekat menengok bayi yang saat itu tergeletak di teras rumahnya.

“Masih dibungkus kain segi empat, kondisi bayinya masih berlumuran darah. Kayaknya baru saja dilahirkan. Kemudian bayi saya bawa masuk rumah karena dia menangis. Lalu saya bersihkan,” ungkapnya.

Kanit Reskrim Polsek Bangorejo IPDA Sutomo mengatakan warga yang menemukan bayi tersebut melapor ke polisi. Kemudian, pihaknya menindaklanjuti untuk mencari informasi ibu yang melahirkan dan meninggalkan bayi tersebut.

“Kami berusaha mencari, tapi belum ditemukan. Dan masih akan terus ungkap kasusnya,” terangnya.

Sementara itu, hingga saat ini, bayi tersebut masih dirawat di rumah pasutri Baharudin dan Poniti.