Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Blusukan ke Banyuwangi, Emil Dardak Didoakan Menang Pilgub Jatim

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

BANYUWANGI – Bakal calon wakil gubernur (cawagub) Emil Elistianto Dardak, pasangan Cagub Khofifah Indar Parawansa terus menyapa masyarakat di Jawa Timur.

Tak tanggung-tanggung, Emil yang didampingi oleh sang istri, Arumi Bachsin melakukan penyapaan masyarakat di Banyuwangi. Diketahui, Banyuwangi merupakan basis pendukung seterunya di Pilgub Jatim yaitu Abdullah Azwar Anas yang notabene adalah Bupati Banyuwangi.

Rombongan Emil ini datang pagi hari. Begitu mendarat di Bandara Banyuwangi, Emil dijemput Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Banyuwangi Michael Edy Hariyanto dan anggota Fraksi Demokrat DPRD Jatim dr Agung Mulyono.

Rombongan langsung meneruskan perjalanan ke Pasar Induk Rogojampi. Di sini, Emil dan rombongan blusukan menyapa pedagang serta pengunjung pasar. Sontak pedagang dan pengunjung pasar berebut jabat tangan. Tak ketinggalan, sebagai kenang-kenangan, mereka juga meminta foto bareng.

Bahkan, tak tanggung-tanggung diantara masyarakat Banyuwangi yang dijumpai mendoakan agar pasangan Khofifah-Emil menang di Pilgub Jatim.

“Tak doakan nanti jadi Pak Emil, kami pasti milih sampean,” kata Ruslan salah satu warga yang dijumpai di Pasar Induk Rogojampi Banyuwangi,minggu (17/12).

Sementara itu, Emil Dardak mengucapkan terima kasih atas sambutan warga Banyuwangi terhadap dirinya.

Tujuan kami datang ke Banyuwangi, untuk bersilaturahmi, menambah teman, menambah saudara dan kulinernya saya suka,” ungkap Emil Dardak menjelaskan maksud kedatangannya ke Banyuwangi.

“Dari jabatan tangan, cara tegur sapa, semua orang di Banyuwangi serasa seperti keluarga,” pungkas Emil.

Sementara itu, Ketua DPC Partai Demokrat Banyuwangi Michael Edy Hariyanto, menegaskan bahwa kehadiran Emil Dardak kali ini hanya untuk bersilaturahmi.

“Namun untuk dukungan terhadap pasangan Khofifah-Emil Dardak, karena sudah intruksi pimpinan, kami akan berjuang sekuat tenaga. Dan kami optimis akan menang,” katanya.

Sedangkan dr Agung Mulyono juga menegaskan, antusiasme masyarakat ini menunjukkan kedekatan Emil dengan wong cilik. “Saya sendiri akan terus mendampingi setiap perjalanan Emil Dardak di wilayah Dapil tiga,” tegas dr Agung yang juga Kordapil 3 ini.