Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Brakk! Polisi KPT Seruduk Panther di Kalipuro

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

Terkejut Lihat Panther Belok Mendadak

KALIPURO – Lagi-lagi seorang anggota polisi mengalami kecelakaan di jalan raya. Kali ini kecelakaan dialami Bripka Eko Cahyono, 32. Anggota Polisi Sektor Kawasan Pelabuhan Tanjung Wangi (Polsek KPT) itu terkapar di jalan setelah sepeda motor yang dikendarai menabrak lzusu Panther, kemarin.

Akibat kecelakaan di Jalan Gatot Subroto tersebut, Eko mengalami luka serius di bagian wajah. Sepeda motor yang dikendnrai juga rusak. Eko pun langsung dilarikan ke rumah sakit. Diperoleh keterangan, petaka yang menimpa Eko terjadi pukul 20.00. Malam itu, Eko pulang dari dinas di Polsek KPT dengan mengendarai sepeda motor yamaha Bison nopol P P 2828 ZI.

Motor tersebut melaju dari arah utara menuju selatan. Sesampainya di Jalan Gatot Subroto, tepatnya di depan Masjid Al-Huda, Kelurahan Bulusan, tiba-tiba dari arah berlawanan datang mobil Isuzu Panther bernopol P 1860 VE.

Sesampainya di lokasi, mobil yang dikendarai Imam Syafi’i, 47, tersebut mendadak menyalakan lampu sein dan berbelok ke arah kanan. Karena jarak yang sudah terlalu dekat tabrakan pun tidak bisa terhindari.

Anggota polisi yang tinggal di Perum Pakis Kalirejo Blok DD No.11, Kelurahan Sumberejo, Kecamatan Kabat itu diduga kaget melihat Panther yang berbelok mendadak. Tak pelak, motor yang dikendarai Eko langsung menghantam bagian tengah mobil Panther. ”Dari bekas tabrakan yang ada di bagian tengah mobil, Bripka Eko memacu kendaraan tidak terlalu kencang,” ujar Kanit Laka Lantas Polres Banyuwangi Iptu Budi Hermawan.

Setelah mengalami kecelakaan tersebut, Eko langsung dilarikan menuju RSUD Blambangan. Berdasar diagnosa awal pihak RSUD Blambangan, korban tidak mengalami luka serius pada bagian wajah. “Korban hanya mengalami luka-luka di bagian pipi sebelah kiri. Sudah dilakukan tindakan medis dengan menjahit luka di pipi korban. Ada sepuluh jahitan,” ungkap Budi.

Pengemudi mobil Panther yang juga warga Jalan Gunungsari, Gang Menuri, No. 4, Denpasar, Bali, selanjutnya di bawa menuju Unit Laka Polres Banyuwangi. “Pengemudi bernama Imam beserta mobil yang di kendarainya sudah berada di kantor. Yang bersangkutan sudah kita mintai keterangan,” tandas Budi.(radar)