Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Galakkan Penanaman Pohon Manggis

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
KOMPAK: Anggota dewan, camat, kades dan para kelompok tani (kanan). Camat Lukman dan Kades Boirin menanam pohon manggis.

SEMPU – Salah satu potensi yang kini mulai dikembangkan oleh warga dan Pemerintah Desa Jambewangi, Kecamatan Sempu, adalah bertanam pohon manggis. Kemarin pagi, sebagai bagian dari pengembangan potensi desa di bidang pertanian, sebanyak 20 petani hortikultura mengikuti sekolah lapang yang digelar di Dusun Pucangsari, Desa Jambewangi, Kecamatan Sempu.

Kegiatan yang dibuka Camat Sempu, Drs. Lukman Hakim, itu dihadiri dua anggota DPRD Ba-nyuwangi asal Kecamatan Sempu, Ahmad Turmudi dan Gunawan. Selain itu, juga dihadiri Kepala Di-nas Pertanian, Perkebunan dan Kehutanan, Ikrori Hudanto; Kepala Desa Jambewangi, Boirin; dan PPL, Broto; serta para anggota kelompok tani hortikultura.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Pertanian, Perkebunan dan Kehutanan, Ikrori Hudanto, memotivasi para petani agar bisa lebih sukses di bi-dangnya. “Para petani harus bekerja keras, bekerja cerdas, dan mencintai tek-nologi,” ajaknya. Sementara, Camat Sempu, Drs. Lukman Hakim, mengajak para petani untuk long live education, dalam rangka meningkatkan kualitas dan kuantitas produk-produk dalam negeri.

“Termasuk hasil pertanian tanaman manggis yang sekarang kita galakkan,” tuturnya. Untuk itu, dia mengajak untuk mengembangkan program pelaju (petik olah jual) dan pemaju (petik kemas jual). Dengan demikian, hasil produk pertanian bisa terjual di pasaran dengan harga mahal. “Sebab, buah yang baru dipanen tidak langsung dijual. Tapi diolah dulu, dikemas dulu, baru dilepas ke pa-saran,” tandasnya.

Lukman menyebut, acara sekolah lapang dilanjutkan penanaman 1800 pohon manggis yang bekerja sama denganHerba Farm dan Geranul Sidomuncul. “Dua tahun lagi pohon manggis yang sudah ditanam sebelumnya sudah besar, dan Jambewangi kita harapkan jadi sentra manggis,” harapnya.

Sementara itu, Ketua Kelompok Tani Dusun Pucangsari, Sholikin, menyampaikan terima kasih ke Pemkab Banyu-wangi karena sudah membantu me-nyiapkan bibit pohon manggis dan biaya untuk sekolah lapang. (radar)