Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Nikmatnya Pecel Lele Pinggir Jalan

MENGGODA: Pecel lele yang menjadi menu andalan.
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
MENGGODA: Pecel lele yang menjadi menu andalan.

GENTENG merupakan sebuah kota yang cukup ramai di wilayah selatan Banyuwangi. Beberapa pusat perbelanjaan terkenal, pasar tradisional yang sudah tersohor, lembaga-lembaga pendidikan baik yang formal maupun tidak, hingga rumah sakit swasta terbesar di Banyuwangi terdapat di Kota Genteng. Sungguh, sebuah keadaan yang menggambarkan betapa ramainya kota ini.

Di balik keramaiannya, Kota Genteng juga menyimpan beberapa tempat yang menjadi jujugan bagi beberapa penikmat kuliner. Warung sederhana yang dikenal dengan sebutan “Sirot” ini adalah salah satunya. Sebuah warung sederhana yang berada di pinggir Jalan Raya Jember, tepatnya beberapa ratus meter sebelum lampu merah ini, sudah sangat dikenal oleh masyarakat yang tinggal di sekitar Kota Genteng.

Hal ini menjadi wajar karena warung yang menyediakan menu spesial berupa pecel lele ini memiliki rasa yang sangat istimewa. Tidak kalah dengan masakan yang ada di restoran. Nasi putih yang hangat, lele yang digoreng kering, daun kemangi, dan mentimun yang masih segar, ditambah gorengan sebagai pelengkap akan membuat siapapun tergoda untuk men-cicipi menu spesial ini.

Semakin sempurna saat sajian itu disuguhkan dengan sambal pedas berwarna merah serta memiliki rasa khas. Sungguh, tidak akan mengecewakan siapapun yang menikmati menu andalan dari warung ini. Selain rasa yang istimewa, harga yang relatif murah membuat semua lapisan masyarakat bisa menikmati kelezatan pe-cel lele ala warung Sirot.

Mulai dari tukang becak, sopir, pela-jar, guru, hingga pegawai bank terlihat memenuhi warung ini setiap harinya. Hal ini selaras saat beberapa hari yang lalu saya menikmati pecel lele di warung ini. Terlihat beberapa pelajar, sopir, tukang becak, maupun bapak-bapak berdasi tampak sedang menikmati pecel lele di warung ini.

Cukup merogoh kocekRp 6.000, kita sudah bisa menikmati pecel lele yang istimewa beserta segelas es teh yang siap menyegarkan tenggorokan kita. Jika Anda tidak menyukai menu pecel lele, Anda juga bisa memesan menu lain yang juga disediakan di warung ini. Seperti wader, pepes, ikan laut, dan ayam pedas siap menjadi pengganti jika Anda tidak menyukai pecel lele.

Oleh karena itu, jika Anda sedang berkunjung ke Kota Genteng atau sekadar melewati kota ini, jangan segan untuk mampir dan menikmati keistimewaan pecel lele ala Sirot. Dijamin anda pasti puas. ([email protected]) Penulis adalah penikmat kuliner asal Desa Yosomulyo, Banyuwangi (radar)

Kata kunci yang digunakan :