Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Perempuan Lebih Taat Bayar Utang

MAKE UP: Suasana lomba merias wajah di Pendapa Sabha Swagata Blambangan kemarin.
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
MAKE UP: Suasana lomba merias wajah di Pendapa Sabha Swagata Blambangan kemarin.

BANYUWANGI – Tiga organisasi perempuan menggelar peringatan Hari Kartini di Pendapa Shaba Swagata Blambangan kemarin (1/5). Sejumlah aktivitas organisasi perempuan mengikuti lomba keterampilan, jasa, dan tata boga, di lokasi tersebut.

Keterampilan yang dilombakan adalah mendesain batik dan mengelola limbah sampah. Di kategori jasa, ada lomba merias wajah dan memasang jilbab. Kategori tata boga, ada lomba memasak non-beras dan non-ikan.

Dalam kesempatan itu, Bupati Abdullah Azwar Anas mengatakan, Kartini masa kini memiliki tanggung jawab sejarah untuk membangun bangsa. Salah satunya, berjuang mengentas kemiskinan dan kebodohan yang masih melanda Banyuwangi.

Anas mengajak kaum perempuan berjuang keras memerdekakan rakyat Banyuwangi dari belenggu kemiskinan dan kebodohan. Beberapa tahun terakhir, peran kaum perempuan dalam kegiatan ekonomi tumbuh dengan pesat.

Yang membanggakan, kredit macet yang melibatkan kaum perempuan kurang dari dua persen atau tepatnya hanya 1,5 persen. “Ini artinya, kaum ibu lebih taat membayar utang daripada kaum bapak,” tegasnya didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Banyuwangi, Ny. Dhani Azwar Anas. (radar)