Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

SMAN I Genteng Borong Juara OSN

BORONG JUARA: Kepala SMAN I Genteng, H. Mujib, SPd foto bersama para siswa peraih juara dan jajaran dewan guru.
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
BORONG JUARA: Kepala SMAN I Genteng, H. Mujib, SPd foto bersama para siswa peraih juara dan jajaran dewan guru.

Rebut Enam dari Delapan Mapel Lomba

GENTENG-Keluarga Besar SMA Negeri 1 Genteng patut berbangga. Sebab, para siswanya berhasil memenangkan Olimpiade Sains Nasional (OSN ) tingkat Kabupaten Banyuwangi. Dari delapan mata pelajaran (Mapel) yang dilombakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Banyuwangi, ada enam mapel yang berhasil dimenangkan siswa SMAN I Genteng.

Tidak hanya itu, untuk kategori Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) dan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) juga meraih juara. Di bidang seni kriya serta bidang olahraga bulu tangkis yang diadakan Dinas Pemuda dan Olahraga Banyuwangi, SMA Negeri 1 Genteng juga juara pertama.

Koordinator Lomba SMAN I Genteng, Dra. Hj. Istikomah mengatakan, penelusuran awal dari anak-anak yang berbakat dimulai dari tahun ajaran baru. Mulai kelas X hingga kelas XI. Setelah diadakan seleksi di tingkat sekolah, siswa yang memenuhi kategori OSN akan diberi pembinaan materi kurikulum secara khusus.

Kemudian dilanjutkan dengan materi pengembangan. Sementara itu untuk mengetahui hasil dari pembinaan yang telah dilakukan, para siswa diikutkan seleksi OSN di tingkat kabupaten sesuai prestasi mereka. “Besok bulan Juni, tanggal 5 dan 6 kami mengirimkan 14 siswa yang akan mengikuti OSN di tingkat provinsi,” terangnya.

Sementara itu, Kepala SMA Negeri 1 Genteng, H. Mujib, SPd mengatakan, sekolah memfasilitasi pengembangan dan pembinaan yang seimbang antara kemampuan otak kiri dan otak kanan. “Sehingga peserta didik akan terasah dan tereksplor secara komprehensif,” tandasnya.(radar)

Kata kunci yang digunakan :