Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Sopir Avanza Diduga Jadi Penambang

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

TEGALSARI – Teka-teki siapa pengemudi mobil avanza yang ditemukan warga di Dusun Mojororo, Desa/Kecamatan Tegalsari, tampaknya mulai menemukan titik terang. berdasarkan informasi, sopir mobil Avanza milik sebuah rental di Kota Bogor tersebut adalah Didit, warga Kota Bogor, yang diduga sekarang menjadi penambang di Gunung Tumpang Pitu, Kecamatan Pesanggaran.

Kapolsek Tegalsari melalui Kanitreskrim Aiptu Yudo Adi Kusumo menuturkan, berdasarkan keterangan yang diperoleh petugas, mobil avanza tersebut milik sebuah rental di Bogor. Menurut keterangan pemilik rental, awalnya mobil tersebut disewa seorang bernama Darmawan, warga Kota Bogor.

“Tapi kemudian, oleh Darmawan disewakan lagi kepada Didit, juga warga Bogor,
dengan alasan untuk bisnis di Kota Semarang,” katanya, via telepon selulernya kemarin. Namun, lanjut Yudo, ternyata mobil tersebut oleh Didit dibawa ke Banyuwangi ke tempatnya mengais rejeki sebagai penambang di Gunung Tumpang Pitu.

“Sekarang kita masih cari informasi keberadaan Didit,” tandasnya, seraya menyebutkan, bahwa pemilik rental sudah kontak telepon dan akan datang ke Mapolsek Tegalsari. Seperti diberitakan sebelumnya, sebuah mobil avanza tak bertuan ditemukan di halaman rumah warga di Dusun Mojoroto, Desa/Kecamatan Tegalasari. Saat ditemukan, mobil avanza tersebut dalam kondisi bagian depan rinsek seperti baru mengalami kecelakaan. Sedang plat nomor polisi sama sekali tidak ada.

Belakangan diketahui, bahwa mobil tersebut malam harinya baru saja menabrak seorang wanita pengemudi sepeda motor di Jalan Raya Temuguruh, Desa Genteng Wetan, Kecamatan Genteng. (radar)