Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Truck Campaign Mitsubishi Raup 120 Unit

APRESIASI KONSUMEN: Soponyono (kanan) bersama kon sumen yang mendapat door prize di Hall Pondok Wina.
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
APRESIASI KONSUMEN: Soponyono (kanan) bersama kon sumen yang mendapat door prize di Hall Pondok Wina.

BANYUWANGI–Acara Truck Campaign kali ini terasa lebih istimewa, karena tahun ini merupakan tahun ke-42. Acara tahunan yang digelar PT. Kramayudha Tiga Berlian Motors (KTB) selaku ATPM kendaraan merek Mitsubishi dan diler PT. Mayangsari Berlian Motor Banyuwangi, itu bertujuan mengapresiasi dan ajang silaturahmi.

Itu sebagai ungkapan terima kasih atas dukungan pemilik kendaraan merek Mitsubishi selama ini, khususnya pemilik Fuso dan Colt Diesel di Banyuwangi. Dalam even Truck Campaign yang digelar Kamis (8/5) di Hall Pondok Wina Banyuwangi, itu telah terjadi transaksi 120 unit Mitsubishi. Tak hanya itu, 12 paket servis dan penjualan spare part mencapai Rp 11,5 juta.

Branch Manager PT. Mayangsari Berlian Motor (MBM) Banyuwangi, Soponyono menyampaikan terima kasih kepada pelanggan setia Mitsubishi, yang tetap memakai produk Fuso dan Colt Diesel. Dalam kesempatan itu, MBM juga berharap, PT. KTB selalu  meningkatkan produksinya sesuai kebutuhan pasar.

Ditambahkan, selama 42 tahun berkiprah di bidang otomotif, KTB telah ikut banyak berkiprah dalam pembangunan di Indonesia. Dengan setia, KTB tetap mendampingi kebutuhan bisnis pelanggannya, yang terus tumbuh berkembang. KTB berjanji akan tetap menyediakan produk yang andal, dukungan servis, dan suku cadang yang baik, sehingga lebih mendukung operasional pelanggan Mitsubishi.

”Semoga melalui acara ramah tamah tahunan ini dapat lebih meningkatkan kemitraan yang kokoh antara MBM selaku dealer mewakili pabrikan PT. KTB dengan pelanggan setia Mitsubishi,” harapnya. Sementara itu, acara Truck Campaign dihadiri Duljatmono, Group Head Dealer 3S Support & Service Group PT KTB; Mrs Yachiyo Ishibashi, General Controller Advisor PT KTB; dan Susan
Kensari, Head of Internal Af   airs Departement PT KTB.

Selain itu, Doni Maksudi, Area Coordinator Central Java & East Java PT KTB; Heru Sunaryo, Area Coordinator Jatim, Bali, dan NTB PT KTB; dan Suhardi Chandra, Direktur Java Area PT Sumatera Berlian Motor. Tak ketinggalan, Bidin Mustafa, Asst. Busines Manager PT Sumatera Berlian Motor Jatim. (radar)