Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Truk Bermuatan Kayu Sengon Terguling di Gumitir

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

BANYUWANGI – Truk Fuso dengan nomor polisi P 9007 ZQ yang sedang mengangkut kayu sengon terguling di kawasan Gumitir, Jember, tepatnya di barat watu gudang, Kamis (4/10/2018).

Badan truk yang tergeletak di badan jalan membuat jalur lintas selatan penghubung dua Kabupaten yaitu Banyuwangi – Jember dibuat sistem buka tutup.

Kejadian itu bermula saat truk melaju dari arah jember menuju Kalibaru, Banyuwangi. Namun karena kondisi jalan berbelok dan muatan terlalu tinggi, mengakibatkan sopir tidak bisa mengendalikan truk muatannya.

“Kondisi jalan menurun dan muatannya sedikit overload, akibatnya sang sopir tidak bisa mengendalikan laju kendaraannya. Selain berkelok, medan jalan di kawasan tersebut juga sangat rawan terjadi kecelakaan, Body truk sedikit menutup ruas jalan. Untuk arus lalu lintas diberlakukan sistem buka tutup,” jelas Kanit Lantas Polsek Kalibaru, Ipda Nanang Wardhana.

Nanang menyampaikan, pihaknya hanya membantu mengamankan jalan, karena lokasi ada saat kejadian berada di wilayah hukum Polres Jember.

“Tidak ada korban dalam insiden tersebut. Kami mengimbau kepada pengguna jalan agar tetap berhati-hati dalam berkendara, untuk truck yang mengangkut barang tetap selalu waspada dan jangan mengisi muatan terlalu berlebih, karena sangat membahayakan,” ucapnya.