Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Wow, Desa di Banyuwangi Ini Layani Warga dengan Aplikasi Online

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

BANYUWANGI – Sejumlah inovasi terus bermunculan di Banyuwangi. Tidak hanya Pemkab Banyuwangi yang selalu memberikan gebrakan dan inovasi pelayanan untuk masyarakatnya. Desa-desa pun juga penuh inovasi. Salah satunya Desa Tambong, Kecamatan Kabat.

Desa di Banyuwangi ini patut diacungi jempol. Dengan melakukan inovasi berbasis online, pelayanan serta pelaksanaan program pembangunan bisa diakses 24 jam non stop.

“Aplikasi yang kita terapkan, kita beri nama Sipadu, Sistim Pelayanan Terpadu,” ucap Kepala Desa Tambong, Didik Budi Hartono SE, Selasa (10/7/2018).

Didik menjelaskan, dengan aplikasi ini, masyarakat bisa menikmati layanan administrasi dengan cepat dan mudah. Mulai dari pengajuan permohonan pengurusan KK, KTP, SPM dan lainya. Termasuk memantau proses pembangunan desa serta kegiatan PKK.

“Untuk bisa menikmati pelayanan Sipadu, masyarakat diberi software aplikasi oleh pemerintah desa, bisa juga dengan download di google play store,” jelasnya.

Layanan prima era zaman now tersebut telah diterapkan di Desa Tambong, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi, sejak beberapa bulan lalu. Namun, demi kepuasan masyarakat, penyempurnaan terhadap aplikasi akan terus dilakukan.

“Jadi selama ada akses internet, di mana pun berada, kapan pun, warga kami masih bisa mendapat pelayanan dari pemerintah desa, cukup bermodal HP android atau komputer,” kata Didik.

Dalam penyempurnaan kedepan, rencananya aplikasi Sipadu akan dilengkapi gambar visual 3 dimensi. Dengan begitu, masyarakat yang sedang dalam perantauan masih bisa mengobati kerinduan pada kampung halaman via Sipadu.