Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Sedihnya Warga Lihat Makam Keluarga Hancur Diterjang Banjir Bandang Banyuwangi

Setelah lelah mencari makam keponakannya, Salam pun menyerah. Jenazah maupun nisan keponakan yang dimakamkan 2 tahun lalu telah raib.

“Mungkin sudah hanyut. Sedih juga. Dia keponakan saya yang paling saya sayangi,” katanya.

Salam menceritakan, sebelumnya dia juga menemui salah satu keluarga yang datang mencari jasad atau kain kafan di makam keluarganya.

“Tadi orangnya menangis karena tidak menemukan jasad ataupun kain kafan di makam keluarganya,” jelasnya.

Melihat luasan area makam yang tergerus, Salam menyebut, tidak sedikit makam yang terbawa luapan Air sungai. Sebab, makam di TPU itu relatif cukup rapat.

“Sekitar puluhan makam yang tergerus sungai,” katanya.

Lain halnya dengan Jumaah (49) yang datang ke makam itu bersama istrinya. Dia bisa menemukan makam ibunya yang letaknya lebih tinggi dari makam kebanyakan.