Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Meraih Sukses, Bupati dan Kapolresta Banyuwangi Dukung Persewangi Jadi Tuan Rumah Liga 4 Jatim Lagi – Radar Banyuwangi

meraih-sukses,-bupati-dan-kapolresta-banyuwangi-dukung-persewangi-jadi-tuan-rumah-liga-4-jatim-lagi-–-radar-banyuwangi
Meraih Sukses, Bupati dan Kapolresta Banyuwangi Dukung Persewangi Jadi Tuan Rumah Liga 4 Jatim Lagi – Radar Banyuwangi

BANYUWANGI, Jawa Pos Radar Banyuwangi – Dukungan kepada Persewangi untuk bisa kembali menggelar putaran grup di Stadion Diponegoro muncul dari berbagi pihak. Salah satunya dari Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani dan Kapolresta Banyuwangi Kombespol Rama Samtama Putra.

Bupati Ipuk Fiestiandani mengatakan, pemkab ingin memberikan dukungan kepada cabor sepak bola Banyuwangi untuk bisa terus berkembang. Hal itu ditunjukkan pihaknya dengan beberapa kali hadir dalam pertandingan Liga 4 yang dilakoni Persewangi di Stadion Diponegoro.

Tak sekadar memberikan dukungan secara emosional, Ipuk juga berjanji akan memperbaiki Stadion Diponegoro jika Persewangi terus lolos ke babak berikutnya. Dengan perbaikan tersebut, diharapkan para pemain bisa menggunakan stadion yang kondisinya cukup baik. Apalagi, saat ini Persewangi tengah menargetkan bisa lolos ke Liga 3. ”Kami ingin men-support Persewangi. Terkait perbaikan stadion nanti kita lihat bagaimana anggaran yang ada,” tegasnya.

Baca Juga: Laga Hidup Mati Persewangi Kontra Persebo Bondowoso Sore Ini, Coach Alexander Saununu Bilang Begini

Hal senada juga disampaikan Kapolresta Banyuwangi Kombespol Rama Samtama Putra. Rama sangat mendukung tim sepak bola Banyuwangi bisa menggelar pertandingan Liga 4 di Banyuwangi dengan aman. ”Kami berkomitmen menyukseskan gelaran Liga 4 di Banyuwangi dengan memberikan dukungan kepada penyelenggaraan kompetisi sepak bola di Banyuwangi,” kata Rama.

Presiden Persewangi Handoko mengatakan, timnya sudah mengajukan diri sebagai tuan rumah di putaran 16 besar. Handoko mengaku bersyukur Persewangi bisa menjadi juara grup. ”Kami terus melakukan evaluasi, dari penyelenggaraan, manajemen, dan pemain. Semuanya demi perbaikan di babak selanjutnya,” ujarnya.

Handoko menambahkan, peran suporter sangat besar untuk memastikan kelancaran setiap pertandingan. Tak hanya memberikan semangat untuk tim, dukungan suporter ikut memberikan rasa aman dan nyaman kepada semua penonton yang datang ke stadion. ”Kami berterima kasih kepada suporter yang terus mendukung Persewangi bisa lolos ke babak 16 besar,” tandasnya. (fre/aif/c1)

Sumber: Jawa Pos Radar Banyuwangi

Konten berikut adalah iklan platform Geozo, media kami tidak terkait dengan materi konten ini.