Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Antisipasi Kecelakaan di Jalan Desa, Pemdes Sembulung dan Masyarakat Gelar Penambalan Jalan Berlubang

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
Antisipasi Kecelakaan Lalu Lintas di Jalan Pedesaan, Pemerintah Desa Sembulung, Kecamatan Cluring, Kabupaten Banyuwangi, Gelar Kerja Bakti penambalan Jalan yang Berlubang, Jum’at (27/01). Jaenudin/Banyuwangihits.id

BANYUWANGIHITS.ID – Antisipasi kecelakaan lalulintas di jalan pedesaan, Pemerintah Desa Sembulung, Kecamatan Cluring, Kabupaten Banyuwangi, gelar gotong royong atau kerja bakti penambalan jalan berlubang, Jumat (27/1/2023).

Saat dikonfirmasi, Kepala Desa Sembulung Suprayitno mengatakan, penambalan jalan berlubang merupakan salah satu cara mengantisipasi kecelakaan lalulintas, khususnya roda dua di wilayah jalan desa.

“Penambalan ini kita lakukan bersama-sama Pemerintah Desa dan Masyarakat. Ya sepanjang jalan ini yang berlubang kita tambal,” ucap Suprayitno.

Di tempat yang sama, salah satu warga yang ikut kerja bakti menambahkan, jalan penghubung Desa Sembulung dan Desa Kradenan tersebut, sering terjadi kecelakaan lalulintas lantaran banyak yang berlubang.

“Akibat jalan banyak yang berlubang, orang-orang yang lewat sering jatuh,” kata salah satu warga Girin.

Dengan adanya perbaikan jalan berupa penambalan, diharapkan tidak ada lagi kecelakaan lalulintas yang terjadi di wilayah tersebut.(DIN/DIC)

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya…

source