Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Lando Norris Incar Kemenangan Kedua di GP Shanghai China

lando-norris-incar-kemenangan-kedua-di-gp-shanghai-china
Lando Norris Incar Kemenangan Kedua di GP Shanghai China

RadarBanyuwangi.id – Akhir pekan ini, GP China di Shanghai International Circuit bakal menjadi panggung pertempuran sengit para pembalap Formula 1.

Lando Norris, yang berhasil meraih kemenangan perdana di GP Australia, kini mengincar podium tertinggi untuk kedua kalinya musim ini. Namun, jalan Norris menuju kemenangan tidak akan mudah.

Max Verstappen dari Red Bull Racing berambisi meraih gelar perdananya musim ini, sementara duo Mercedes, George Russell dan Kimi Antonelli, siap memberikan perlawanan setelah tampil solid di Australia dengan finis di posisi tiga dan empat.

Baca Juga: Anggota DPRD dan Direktur RSI Muhammadiyah Bojonegoro Tewas dalam Kecelakaan Bus Umrah di Arab Saudi

Persaingan semakin menarik dengan format sprint race yang menambah ketegangan sejak hari pertama.

Balapan akan diawali dengan sesi latihan bebas pada Jumat (21/3) pukul 10.30 WIB, dilanjutkan dengan kualifikasi sprint pada pukul 14.30 WIB.

Pada Sabtu (22/3), para pembalap akan menjalani sprint race mulai pukul 10.00 WIB, sebelum bersaing di sesi kualifikasi utama pada pukul 14.00 WIB.

Baca Juga: Bus Jemaah Umrah Terbalik dan Terbakar, 6 WNI Meninggal Dunia

Kemudian, puncak dari seluruh rangkaian ini akan terjadi pada Minggu (23/3), saat balapan utama GP China dimulai pukul 14.00 WIB. (*)