Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Warga Licin Bersihkan Jalan

SIAP PAKAI: Warga Kecamatan Licin membersihkan rumput di pinggir jalan yang akan dilalui peserta Tour de’Ijen.
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
SIAP PAKAI: Warga Kecamatan Licin membersihkan rumput di pinggir jalan yang akan dilalui peserta Tour de’Ijen.

SEMENTARA itu, menjelang pelaksanaan International Banyuwangi Tour de’Ijen (BTDI), ratusan warga Kecamatan Licin ramai-ramai turun ke jalan. Mereka gotong-royong membersihkan jalan yang akan dilalui peserta BTDI. Kerja bakti masal itu dikerahkan Camat Gatot Suyono sejak Jumat (30/11) lalu. Kerja bakti itu berlangsung hingga kemarin (4/12).

“Kerja bakti mulai Jembatan Secawan (perbatasan Kecamatan Glagah, red) hingga Paltuding,” ungkap Camat Licin, Gatot Suyono. Menurut Gatot, antusias warga menyambut BTDI sangat besar, sehingga warga ramairamai melaksanakan kerja bakti membersihkan jalan. Warga melakukan kerja bakti tanpa komando. Masyarakat atas kesadaran sendiri melakukan kerja bakti demi kesuksesan BTDI. “BTDI merupakan even masyarakat Banyuwangi.

Warga Licin tanpa dikomando membersihkan jalan,” katanya. Selain masyarakat umum, lanjut Gatot, kerja bakti itu juga diikuti karyawan beberapa perusahaan perkebunan di Kecamatan Licin. Selama tiga hari; Jumat, Sabtu dan Minggu, beberapa perusahaan mengerahkan karyawan untuk ikut kerja bakti. Dalam kegiatan tersebut, warga membersihkan jalan sepanjang 20 kilometer. Rumput- rumput yang menjalar hingga ke badan jalan dipotong habis. (radar)

Kata kunci yang digunakan :