Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Bersinergi untuk Kesetaraan: Diskusi Hangat Aura Lentera dan Tim Internasional

bersinergi-untuk-kesetaraan:-diskusi-hangat-aura-lentera-dan-tim-internasional
Bersinergi untuk Kesetaraan: Diskusi Hangat Aura Lentera dan Tim Internasional

Banyuwangi, Jirnalnews.com – Tim konsultan dari Liliane Fonds, yayasan internasional asal Belanda yang fokus pada tumbuh kembang anak dan masyarakat inklusif, mengunjungi basecamp Yayasan Aura Lentera di Jl. Letnan Sanyoto No. 8, Banyuwangi, Senin (19/05/24)

Kedatangan tiga konsultan—Endah Mirareta, Indah Sundari, dan Priyo Budi Asmoro—disambut oleh pengurus dan relawan Aura Lentera. Mereka berdiskusi tentang upaya membangun masyarakat inklusif di Banyuwangi serta menghimpun data aktivitas pendampingan dan advokasi yang telah dilakukan Aura Lentera.

Windoyo, Ketua Yayasan Aura Lentera, menyampaikan bahwa selama ini yayasannya aktif berkolaborasi dengan berbagai organisasi komunitas difabel, namun masih menghadapi kendala seperti ego sektoral dan stigma negatif di masyarakat.

“Mental rendah diri para difabel sering menjadi penghambat dalam mencapai kesetaraan,” ujarnya.

Agus Wahyu Nuryadi (Bung Aguk), seorang sosialpreneur, menekankan pentingnya peran pemerintah dalam mendukung kebijakan ramah inklusi. Ia bercerita tentang upayanya bersama Forum Banyuwangi Sehat, Puskesmas, dan lembaga pendidikan untuk mendorong kesadaran inklusif.

Sementara itu, Robin (Febrianto), aktivis UMKM, menyoroti pentingnya penyediaan lapangan kerja bagi difabel.

“Kami mendorong instansi pemerintah dan swasta memberi kuota kerja, serta menyediakan stan UMKM bagi pelaku usaha berkebutuhan khusus,” jelasnya.

Andre Waluyo, relawan IT sekaligus founder Aplikasi Gata, memperkenalkan fitur ramah tunanetra yang dikembangkan bersama Aura Lentera untuk mendukung branding bisnis difabel.

Endah Mirareta dari Liliane Fonds mengapresiasi diskusi ini.

“Hampir semua pilar penting telah disentuh oleh relawan. Kami akan kajikan untuk program kerjasama ke depan,” ujarnya.

Ia berharap sinergi antara Aura Lentera dan Liliane Fonds dapat memperkuat upaya mewujudkan masyarakat inklusif di Banyuwangi. (AW)