sumber : radarbanyuwangi.jawapos.com – Suasana hangat dan penuh kekeluargaan mewarnai kegiatan silaturahmi antara Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Rama dengan Keluarga Besar Putra Putri Polri (KBPP Polri) jajaran Polresta Banyuwangi, Rabu (13/11).
Acara yang berlangsung di Aula Rupatama Polresta Banyuwangi itu menjadi ajang mempererat sinergi antara kepolisian dan keluarga besar Polri di daerah ujung timur Pulau Jawa tersebut.
Dalam sambutannya, Kapolresta Rama menyampaikan apresiasi kepada seluruh pengurus dan anggota KBPP Polri atas dukungan mereka terhadap tugas-tugas kepolisian, terutama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
“Silaturahmi ini bukan sekadar pertemuan formal, melainkan bentuk nyata mempererat hubungan emosional antara Polri dan KBPP Polri. Dukungan seperti ini sangat berarti bagi kami dalam menjalankan pengabdian kepada masyarakat,” ujar Kombes Rama.
Kapolresta menegaskan, Polresta Banyuwangi bersama KBPP Polri akan terus bersinergi dalam berbagai kegiatan sosial, kemasyarakatan, serta pembinaan generasi muda.
“Kami siap menjadi mitra strategis dalam memperkuat nilai-nilai kebangsaan dan menjaga kamtibmas di masyarakat,” tambahnya.
Acara tersebut juga diisi dengan dialog interaktif, ramah tamah, serta sesi foto bersama antara Kapolresta, jajaran pejabat utama, dan anggota KBPP Polri.
Momen ini diharapkan menjadi langkah nyata dalam memperkuat komunikasi serta kolaborasi antara Polresta Banyuwangi dan KBPP Polri dalam mendukung berbagai kegiatan kepolisian di lapangan.
Dengan semangat kebersamaan itu, diharapkan sinergi Polresta Banyuwangi dan KBPP Polri semakin solid dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan kedamaian di Bumi Blambangan. (*)








