Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Sofiandi Susiadi : Menjadi DPRD untuk Memengaruhi Kebijakan Publik

sofiandi-susiadi-:-menjadi-dprd-untuk-memengaruhi-kebijakan-publik
Sofiandi Susiadi : Menjadi DPRD untuk Memengaruhi Kebijakan Publik
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

Banyuwangi, Jurnalnews – Anggota DPRD Kabupaten Banyuwangi dari Dapil 3 yang membawa wilayah Kecamatan Cluring, Tegaldlimo, Muncat, dan Srono dari Fraksi Golkar periode 2019 – 2024 yaitu Sofiandi Susiadi  bicara tentang DPRD harus bisa mengambil kebijakan untuk perubahan peradaban dan kesejahteraan yang ada dalam pemerintahan, Sabtu, (11/05/24)

Selama ini mungkin banyak orang yang memiliki cita-cita untuk berguna bagi  nusa dan bangsa serta agamanya sehingga banyak pilihan profesinya diantaranya untuk menjadi anggota DPRD yang saat ini dirasa sangat terhormat.

Sofiandi Susiadi mengatakan bahwa orang yang baik orang yang berguna untuk manusia lainnya sehingga dia akhirnya menjatuhkan pilihan untuk menjadi dewan karena selama menjadi mahasiswa adalah seorang aktivis yang sangat getol dalam memperjuangkan rakyat demi memeroleh keadilan dan kesejahteraan.

“Akhirnya Saya memilih pulang kampung walaupun pada waktu itu kehidupan  sudah sangat lumayan enak,  di kampung akhirnya saya  memilih untuk terjun dalam dunia politik yaitu dengan ikut bergabung dengan partai golongan karya dan alhamdulillah sampai saat ini bisa terpilih kembali di tahun 2024 ini, “ungkap anggota dewan terpilih di periode ini di Dapil 5 untuk wilayah Kecamatan Cluring, Gambiran dan Tegalsari.

Beliau menambahkan dengan menjadi anggota dewan diharapkan nantinya bisa memengaruhi kebijakan yang lebih luas dalam pemerintahan yang pada intinya demi untuk keadilan dan kesejahteraan masyarakat khususnya masyarakat Banyuwangi.

Anggota dewan bisa memengaruhi  kebijakan secara luas dibanding hanya dengan aktifis lainnya misalnya jadi penyuluh agama atau aktifis di masyarakat yang lainnya hal itu juga akan sulit mengambil kebijakan, dan kebijakannya pun apabila ada itu hanya berpengaruh  kecil untuk masyarakat, lain lagi dengan menjadi anggoota dewan jelas  berpengaruh besar terhadap seluruh wilayah kabupaten Banyuwangi.(Munaji)