Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Tabrakan Beruntun di Jalan Raya Banyuwangi-Situbondo, Satu Tewas dan Sejumlah Korban Luka

tabrakan-beruntun-di-jalan-raya-banyuwangi-situbondo,-satu-tewas-dan-sejumlah-korban-luka
Tabrakan Beruntun di Jalan Raya Banyuwangi-Situbondo, Satu Tewas dan Sejumlah Korban Luka
Foto : Jaenuddin Banyuwangihits.id

BANYUWANGIHITS.ID – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Banyuwangi jurusan Situbondo, tepatnya di dekat PT Benur Bahari Bersama, Desa Ketapang, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi, Minggu (5/1) sekitar pukul 09.30 WIB. Peristiwa ini melibatkan truk tangki, angkutan umum (angkot), dan sepeda motor, yang mengakibatkan satu orang tewas dan beberapa lainnya luka-luka.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Banyuwangi, AKP Heru Slamet, menjelaskan bahwa kecelakaan bermula ketika truk tangki Hino dengan nomor polisi N-9230-XXX, yang dikemudikan EH (35), warga Purwodadi, Pasuruan, melaju dari arah utara ke selatan.

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya…