Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Turun Gunung ke Banyuwangi, SBY Cerita Kemenangannya Jadi Presiden

turun-gunung-ke-banyuwangi,-sby-cerita-kemenangannya-jadi-presiden
Turun Gunung ke Banyuwangi, SBY Cerita Kemenangannya Jadi Presiden
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

Banyuwangi, tvOnenews.com – Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) turun gunung dalam kampanye pilpres di Banyuwangi, Senin (29/1). Presiden keenam RI ini mengenang kemenangannya saat pilpres 2004. Kala itu, SBY menggelar kampanye pertamanya di Bumi Blambangan. 

“Alhamdulillah, Tuhan memberikan berkah dari Banyuwangi. Saya terpilih menjadi Presiden dulu dan Demokrat juga sukses,” kata SBY, dalam orasinya di hadapan ribuan pendukung di lapangan RTH Maroon. 

Kali ini, SBY didampingi Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), para petinggi partai, calon anggota legislatif RI, Jatim, dan kabupaten dapil setempat. Pun jajaran pengurus DPC Partai Demokrat Banyuwangi.

Dalam orasinya, SBY berharap kemenangan Partai Demokrat bisa kembali terulang. 

“Mudah-mudahan pemilu yang akan datang, dari Banyuwangi ini, membuat Partai Demokrat menang,” harapnya. 

Di hadapan massa, SBY turut menanyakan popularitas putranya, AHY. Selain mempromosikan partai Demokrat, SBY ikut mengkampanyekan capres-cawapres Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka.

“Ingin negaranya makin maju, makin sejahtera. Kalau ingin maju dan sejahtera Indonesia, pilih saja pasangan Prabowo-Gibran,” tegasnya.