Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Warga Geger, Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Gubuk Sawah Yosomulyo

warga-geger,-mayat-tanpa-identitas-ditemukan-di-gubuk-sawah-yosomulyo
Warga Geger, Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Gubuk Sawah Yosomulyo
Kondisi Mayat yang ditemukan di Gubuk Persawahan Desa Yosomulyo. Kamis (10/10). Foto : Jaenuddin Banyuwangihits

BANYUWANGIHITS.ID – Warga Dusun Sidotentrem, Desa Yosomulyo, Kecamatan Gambiran, Banyuwangi, digemparkan dengan penemuan mayat seorang pria tanpa identitas yang diduga Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di sebuah gubuk di area persawahan. Mayat yang dikenal sebagai Mr. X tersebut ditemukan pada Kamis (10/10) sekitar pukul 14.30 WIB oleh seorang petani setempat, Adi Suwarno (52), saat mencari rumput.

Menurut keterangan Adi Suwarno, ia sempat melihat pria tersebut dua hari sebelumnya dan mencoba menawari makan serta minum. Namun, ketika kembali pada hari kejadian, ia mendapati pria itu dalam keadaan tak responsif, dengan suara mendengkur (ngorok).

“Saya coba mendekat, tapi sudah tidak ada respons. Saya langsung memberitahukan anak saya, dan ketika kami kembali, dia sudah tergeletak di tanah dengan mata terbuka dan mulut menganga,” ungkap Adi.

Setelah melaporkan kejadian tersebut kepada warga dan perangkat desa, petugas dari Polsek Gambiran bersama tim medis segera mendatangi lokasi.

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya…