
BANYUWANGIHITS.ID – Seorang mayat yang diduga korban kecelakaan laut KMP Tunu Pratama Jaya berhasil ditemukan dan dievakuasi oleh nelayan dan tim gabungan di perairan Selat Tanjung Anjir, Sembulungan, Selasa dini hari (08/7/2025).
“Sekira pukul 01.24 WIB, nelayan setempat atas nama H. Rosi yang mengoperasikan kapal gardan Panila menemukan jasad mengapung di laut,” ujar Kapolsek Muncar AKP Mujiono saat di lokasi.
Evakuasi korban dilakukan dengan koordinasi cepat oleh tim gabungan dari TNI, Polri, Basarnas, dan relawan nelayan. Sekitar pukul 03.00 WIB, jenazah tiba di Pelabuhan Perikanan Muncar dan langsung dipindahkan menggunakan perahu karet menuju daratan untuk proses identifikasi lebih lanjut.
Danramil Muncar Kapten Sabar Wiyono menambahkan bahwa “jenazah langsung dibawa ke RSUD Blambangan menggunakan ambulans milik Pos AL Muncar untuk proses identifikasi.”
Penemuan jenazah ini terjadi di hari keenam pasca tenggelamnya KMP Tunu Pratama Jaya. Hingga kini, pihak berwenang masih melakukan identifikasi untuk memastikan identitas korban.
“Bangsit lanjutan akan kami sampaikan setelah proses identifikasi selesai,” tutup pernyataan resmi dari tim evakuasi gabungan. (DIN/JUW)