Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

Peringati HUT RI ke-78, Pemuda Plampangrejo Gelar Hiburan Musik

Kegiatan Hiburan Musik di Desa Plampangrejo, Kecamatan Cluring, Kabupaten Banyuwangi, dalam Rangka Memperingati HUT RI ke-78, Kamis (03/08). Foto: Jaenudin/Banyuwangihits.id

 

Banyuwangihits.id – Dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia ke-78, Pemuda Plampangrejo Generation menggelar acara hiburan musik di lapangan Desa Plampangrejo, Kecamatan Cluring, Kabupaten Banyuwangi, Kamis (03/08/23).

Kegiatan tersebut disampaikan Kapolsek Cluring AKP Eko Darmawan yang bertugas mengamankan selama kegiatan berlangsung.

“Yang bertugas mengamankan kegiatan hari ini yakni anggota Polsek Cluring, Polsek Gambiran, Polsek Tegalsari, Anggota Koramil Cluring, serta seluruh Linmas Desa Plampangrejo,” ujar AKP Eko saat ditemui Jurnalis Banyuwangihits.

AKP Eko Darmawan menjelaskan, pengamanan dilakukan sebagai upaya antisipasi terjadinya gesekan antar penonton.

Kapolsek Cluring juga mengimbau seluruh anggotanya untuk berjaga di area pagar lapangan serta bijaksana dalam menyikapi apabila ada penonton yang bentrok.

“Jadi seluruh panitia Pemuda Plampangrejo Generation masuk ke dalam area brigade. Jangan terpancing oleh penonton yang di luar brigade,” imbau AKP Eko.

Kapolsek Cluring turut mengimbau panitia hiburan untuk membantu menjaga kondusifitas selama acara berlangsung. (IND/DIN)

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya…

source