Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Rekrutmen Kepala Dusun Desa Cluring Banyuwangi Sesuai Aturan dan Berjalan Mulus

rekrutmen-kepala-dusun-desa-cluring-banyuwangi-sesuai-aturan-dan-berjalan-mulus
Rekrutmen Kepala Dusun Desa Cluring Banyuwangi Sesuai Aturan dan Berjalan Mulus
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

BANYUWANGI, Jurnalnews – Suasana pelantikan Kepala Dusun di pendopo kantor Desa Cluring, Kecamatan Cluring, Banyuwangi, pada Kamis malam, 28 Desember 2023, pukul 19.00 WIB hingga selesai, berlangsung dengan lancar.

Dua Kepala Dusun yang dilantik, yaitu Dusun Cemetuk dan Kepatian, berdasarkan Surat Keputusan (SK) dari Kepala Desa Cluring, telah dijalankan sesuai prosedur yang berlaku.

Surat Keputusan tersebut didasarkan pada Peraturan Daerah Nomor 03 tahun 2017 pasal 12, yang mengatur mengenai pelantikan perangkat desa.

Acara pelantikan dihadiri oleh staf desa Cluring, Babinkantibmas, Babinsa, Rw dan Rt se Desa Cluring, serta tokoh masyarakat yang turut memeriahkan momen tersebut.

Sunarto Eka Siswoyo, selaku Kepala Desa Cluring, menjelaskan bahwa sebelum pelaksanaan pelantikan, telah dibuat Surat Keputusan (SK) untuk kedua Kepala Dusun.

“Alhamdulillah, acara berjalan lancar dan dihadiri oleh Babinkantibmas, Babinsa, Rw dan Rt se Desa Cluring, serta tokoh masyarakat,” ungkapnya.

Kedua Kadus Cemetuk dan Kepatihan menandatangani surat beriata acara pelantikan dan SK. (Foto: Istimewa).Kedua Kadus Cemetuk dan Kepatihan menandatangani surat beriata acara pelantikan dan SK. (Foto: Istimewa).

Lebih lanjut, Sunarto mengungkapkan bahwa pemilihan kedua Kepala Dusun telah mengikuti mekanisme sesuai ketentuan hukum.

“Kami yakin bahwa rekrutmen perangkat desa Cluring, khususnya Kepala Dusun di Cemetuk dan Kepatihan, telah memenuhi semua ketentuan hukum yang berlaku,” ujarnya.

Sunarto menambahkan, “Semua tahapan dan mekanisme, Insya Allah, telah sesuai dengan ketentuan hukum. Seperti yang tercantum dalam aturan, panitia telah melaksanakan semua tahapan mekanisme dengan baik,” kata Sunarto kepada Jurnalnews.com.

Sunarto, berharap agar kepala Dusun dan seluruh perangkat desa dapat menjadi pelayan masyarakat yang baik. Fungsi pemerintah pusat, propinsi, maupun kabupaten, semua harus bekerja keras untuk mewujudkan cita-cita desa membangun masyarakat yang sejahtera.

“kerjasama antara masyarakat dan Pemerintah Desa dalam membangun kesejahteraan harus terwujud,” terangnya. (Rony//JN).