Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

British Library Gandeng Peneliti Lokal Lakukan Digitalisasi Naskah Kuno Banyuwangi dan Sekitarnya

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

“Workshop dilakukan untuk memastikan hasil yang didapat sesuai dengan standard yang telah ditetapkan oleh British Library,” terang penerjemah sejumlah naskah kuno Banyuwangi itu.

Program itu sendiri menargetkan pemotretan 80 naskah kuno yang ada di Banyuwangi dan kawasan tapal kuda. Seperti Jember, Bondowoso, Situbondo dan Lumajang.

“Alhamdulillah, sampai saat ini, sudah lebih dari separuh target yang telah didigitalisasi,” imbuh Wiwin.

Digitalisasi tersebut, menurut anggota peneliti yang lain, Fiqru Mafar, bertujuan untuk melakukan penyelamatan terhadap naskah kuno yang rentan rusak. 

“Dengan digitalisasi ini, naskah-naskah kuno yang rentan rusak ini, dapat terselamatkan. Setidaknya, data yang ada di dalam naskah tersebut. Sehingga memori kolektif masyarakat dalam naskah tersebut masih bisa diselamatkan,” jelasnya.