https://banyuwangihits.id/
Seorang warga Dusun Krajan, Desa Kabat, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi, ditemukan meninggal dunia di aliran sungai kecil setempat. Foto : Jaenuddin Banyuwangihits.id
BANYUWANGIHITS.ID – Seorang warga Dusun Krajan, Desa Kabat, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi, ditemukan meninggal dunia di aliran sungai kecil setempat, Senin (10/11/25) sore. Korban diketahui HL (50), warga RT 02 RW 01 Dusun Krajan, Desa Kabat.
Menurut keterangan saksi Suteah, saat itu ia hendak mandi di sungai yang sama dan melihat sesosok perempuan mengapung dengan posisi wajah menghadap ke bawah. Saksi kemudian memanggil warga lain yang berada di sekitar lokasi dan melaporkan kejadian tersebut kepada perangkat desa.
Kapolsek Kabat AKP Kusmin, membenarkan peristiwa tersebut. Korban pertama kali ditemukan oleh warga sekitar dalam kondisi mengapung di sungai sekitar pukul 15.51 WIB.
“Setelah mendapat laporan, warga bersama perangkat desa langsung mengevakuasi korban dari sungai. Dari hasil identifikasi, diketahui bahwa korban sebelumnya pamit kepada suaminya untuk mencuci pakaian di sungai sekitar pukul 15.35 WIB,” terang AKP Kusmin.
Jenazah kemudian dibawa ke Rumah Sakit Islam Fatimah Banyuwangi, namun dinyatakan telah meninggal dunia. Berdasarkan keterangan keluarga, korban diketahui memiliki riwayat penyakit epilepsi (ayan) yang diduga menjadi penyebab dirinya terjatuh ke sungai.
“Keluarga korban menerima peristiwa ini sebagai musibah dan menolak dilakukan otopsi. Mereka juga telah membuat surat pernyataan resmi tidak akan menuntut secara hukum,” tambah AKP Kusmin.
Petugas dari Polsek Kabat, dibantu tim medis Puskesmas Kabat, telah melakukan olah tempat kejadian perkara dan mengumpulkan keterangan saksi-saksi. Jenazah korban telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan. (DIN/SUC)








