Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Haul ke-36 KH Mukhtar Syafaat, Puluhan Ribu Jamaah Padati Ponpes Darussalam Blokagung

haul-ke-36-kh-mukhtar-syafaat,-puluhan-ribu-jamaah-padati-ponpes-darussalam-blokagung
Haul ke-36 KH Mukhtar Syafaat, Puluhan Ribu Jamaah Padati Ponpes Darussalam Blokagung

sumber : radarbanyuwangi.jawapos.com – Haul ke-36 Pendiri Pondok Pesantren (Ponpes) Darussalam Blokagung, KH Mukhtar Syafaat, berlangsung hidmat, Rabu (7/1).

Belasan ribu orang dari berbagai daerah hadir memadati kompleks ponpes yang berlokasi di Dusun Blokagung, Desa Karangdoro, Kecamatan Tegalsari tersebut.

Bahkan, sejak H-1 kegiatan, kawasan ponpes sudah mulai ramai pengunjung.

Para kiai, masyayikh, tokoh pemerintah, tokoh masyarakat, alumni, dan warga umum meramaikan kegiatan tersebut.

Hadir juga Khatib Syuriah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) DKI Jakarta KH Muhamad Faiz Syukron Makmun, Pengasuh Ponpes Darussalam Mimika Papua sekaligus Rois Syuriyah PWNU Papua Tengah, serta Ketua Komisi Lembaga Dakwah Majlis Ulama Indonesia Papua, Kiai Hasyim Asyari.

Pengasuh Ponpes Darussalam Blokagung KH Ahmad Hisyam Syafaat mengungkapkan rasa terima kasih atas terselenggaranya acara haul Masyayikh yang ke-36.

Terutama, pada partisipan yang ikut menyukseskan acara tersebut.

Kegiatan ini juga menjadi salah satu bentuk silaturahmi dan nostalgia para alumni.

Mereka bisa mengingat kembali masa-masa mencari ilmu dan bertemu teman lamanya.

“Para alumni biasanya memanfaatkan kegiatan haul sebagai ajang silaturahmi dan bernostalgia,” katanya.

Kiai Hisyam juga memberikan selamat pada mutakharijin, alumni, santri dan ustad.

Bahwa Ponpes Darussalam saat ini telah mencetak sistem atau metode baca kitab kilat yang bernama Al Balagi.

“Salah satu contoh ada santri yang belajar kitab mulai dari nol. Namun, dengan mengikuti sistem itu, dalam jangka enam bulan ia sudah bisa baca kitab Fathulqarib,” katanya.

Khatib Syuriah PBNU & Ketua MUI DKI Jakarta KH Muhamad Faiz Syukron Makmun mengatakan, tradisi haul atau mengingat guru, kesetiaan, dan kecintaan pada guru harus dijaga.


Page 2


Page 3

sumber : radarbanyuwangi.jawapos.com – Haul ke-36 Pendiri Pondok Pesantren (Ponpes) Darussalam Blokagung, KH Mukhtar Syafaat, berlangsung hidmat, Rabu (7/1).

Belasan ribu orang dari berbagai daerah hadir memadati kompleks ponpes yang berlokasi di Dusun Blokagung, Desa Karangdoro, Kecamatan Tegalsari tersebut.

Bahkan, sejak H-1 kegiatan, kawasan ponpes sudah mulai ramai pengunjung.

Para kiai, masyayikh, tokoh pemerintah, tokoh masyarakat, alumni, dan warga umum meramaikan kegiatan tersebut.

Hadir juga Khatib Syuriah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) DKI Jakarta KH Muhamad Faiz Syukron Makmun, Pengasuh Ponpes Darussalam Mimika Papua sekaligus Rois Syuriyah PWNU Papua Tengah, serta Ketua Komisi Lembaga Dakwah Majlis Ulama Indonesia Papua, Kiai Hasyim Asyari.

Pengasuh Ponpes Darussalam Blokagung KH Ahmad Hisyam Syafaat mengungkapkan rasa terima kasih atas terselenggaranya acara haul Masyayikh yang ke-36.

Terutama, pada partisipan yang ikut menyukseskan acara tersebut.

Kegiatan ini juga menjadi salah satu bentuk silaturahmi dan nostalgia para alumni.

Mereka bisa mengingat kembali masa-masa mencari ilmu dan bertemu teman lamanya.

“Para alumni biasanya memanfaatkan kegiatan haul sebagai ajang silaturahmi dan bernostalgia,” katanya.

Kiai Hisyam juga memberikan selamat pada mutakharijin, alumni, santri dan ustad.

Bahwa Ponpes Darussalam saat ini telah mencetak sistem atau metode baca kitab kilat yang bernama Al Balagi.

“Salah satu contoh ada santri yang belajar kitab mulai dari nol. Namun, dengan mengikuti sistem itu, dalam jangka enam bulan ia sudah bisa baca kitab Fathulqarib,” katanya.

Khatib Syuriah PBNU & Ketua MUI DKI Jakarta KH Muhamad Faiz Syukron Makmun mengatakan, tradisi haul atau mengingat guru, kesetiaan, dan kecintaan pada guru harus dijaga.