Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Kinerja Desy Education Terbaik Se-Indonesia

PENGHARGAAN: Handoyo Saputro (kanan) saat menerima penghargaan di kompleks Mendikbud RI Jakarta.
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
PENGHARGAAN: Handoyo Saputro (kanan) saat menerima penghargaan di kompleks Mendikbud RI Jakarta.

BANYUWANGI-Belum genap satu bulan, setelah memperoleh penghargaan dari Bupati Banyuwangi H. Abdullah Azwar Anas sebagai  Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) terbaik se-Kabupaten Banyuwangi, Lembaga Pendidikan Desy Education Banyuwangi kembali memperoleh penghargaan di tingkat nasional. Tidak tanggung-tanggung, kali ini penghargaan di  terima langsung dari  Direktur   Pem  binaan Kursus dan Pelatihan (Dit  binsuslat) Ditjen PAUDNI,  Kemdikbud RI Jakarta.

Desy Education dinobatkan sebagai Lembaga Terbaik Tingkat Nasional, dengan penilaian Kinerja  A pada  tahun 2011. Handoyo Saputro,  MSi, MMPd, Direktur Lembaga Pendidikan Desy Education menyatakan, lembaga pendidikan Desy Education adalah satu-satunya LKP di Provinsi Jawa Timur, yang mampu memperoleh nilai A  di tahun 2011. Sebelumnya, nilai itu diperoleh LKP Magistra Utama Kota Malang, pada tahun 2009.

Sedangkan pada tahun 2010 diraih LKP Terra Computer System Kota Kediri. “Di seluruh Indonesia hanya ada sekitar 1 sampai 2 persen atau beberapa LKP saja dari total jumlah kursus yang mampu memperoleh nilai A,” ungkap Handoyo kepada RaBa, kemarin. Handoyo menjelaskan, raihan nilai itu merupakan prestasi yang membanggakan bagi Desy Education. Sebab,  seleksinya super ketat dan harus melalui beberapa tahapan seleksi, yang dilaksanakan tim verifi kator, validator, dan surveylance.

Selain itu juga membutuhkan proses yang lama. Sebab, penilaian kinerja kursus dan pelatihan (PK-LKP) melibatkan semua unsur penilaian. Baik dalam proses kegiatan belajar di lembaga itu sendiri, yang meliputi delapan standar. Di antaranya, standar proses, isi, kompetensi lulusan, tenaga pendidik dan kependidikan. “Selain itu juga sarana dan prasarana,  pengelolaan, penilaian, serta pembiayaan,” sebutnya.

Handoyo menyampaikan terima kasih kepada para pengguna jasa Desy Education. Di antaranya, SMPN 1 RSBI Banyuwangi, SMPN 1 RSBI Asembagus, SMPN 1 Srono, SMPN 1 Cluring, SMPN 1 Sempu, SMPN 1 Gambiran,  SMPN 2 Genteng, Politeknik Banyuwangi,   RSUD Blambangan, RSUD Genteng,  RS Yasmin, PHRI dan Kadin Banyuwangi. Penghargaan juga diberikan kepada para mitra kerja Desy Education, antara lain Radar Banyuwangi, Manyar Garden Hotel, Hotel Giri Indah, Hotel Tanjung Asri, dan Hotel Asri Genteng. Termasuk kepada Abba Resto & Mart, Wina Restaurant & Hall, Kentucky Fried Chicken (KFC), PT. Timur Nusantara,

PT. Timur Express,  PT. Ramayana Trans Wisata, PT. Telkomsel Grapari , PT. Telkom, PLN APJ Banyuwangi, PT.  Panca Sarana Makmur, Bank Syariah Mandiri, dan Bank Permata. “Dan semua pihak, yang selama ini telah bekerja sama dengan Lembaga Pendidikan Desy Education. Semoga   kerja sama yang baik ini dapat ditingkatkan di masa  mendatang,” harap pengurus DPD HIPKI Jatim itu. (radar)