Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Menjelang Lebaran, Pasar Kambing Wongsorejo Sepi, Harga Anjlok

menjelang-lebaran,-pasar-kambing-wongsorejo-sepi,-harga-anjlok
Menjelang Lebaran, Pasar Kambing Wongsorejo Sepi, Harga Anjlok

Banyuwangi, Jurnalnews.com – Menjelang Lebaran yang tinggal sepekan, pasar kambing di Desa Wongsorejo, Banyuwangi, justru sepi pembeli. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, tahun ini lebih banyak peternak yang menjual kambing dibandingkan jumlah pembeli yang datang.

Pantauan wartawan Jurnalnews pada Sabtu, 22 Maret 2025, menunjukkan minimnya transaksi jual beli di pasar kambing tersebut. Para pedagang lebih banyak duduk santai sambil bercanda, menunggu pembeli yang jarang datang.

Marzuki (55), seorang pedagang kambing asal Desa Alasrejo, mengungkapkan bahwa harga kambing saat ini mengalami penurunan. “Sekarang harga kambing murah, Mas. Biasanya satu ekor Rp1,5 juta, sekarang paling laku Rp1,3 juta,” ujarnya.

Hal senada disampaikan oleh Fajar (40), pedagang asal Desa Alasbuluh. Ia mengakui bahwa pasar kambing Wongsorejo sedang lesu. “Sudah harganya murah, pembeli juga tidak ada. Justru banyak petani yang menjual kambing untuk kebutuhan Lebaran,” ungkapnya.

Pasar hewan di Desa Wongsorejo memang khusus menjual kambing, baik jenis gibas maupun kacang (kambing lokal). Pasar ini beroperasi setiap hari Sabtu, mulai pukul 07.00 hingga 10.00 WIB, namun jika ramai bisa berlangsung hingga waktu Dzuhur. (Venus Hadi)