Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia
Sosial  

Nasib Naas, Pria Asal Cluring Meninggal Dunia Saat Hendak Nyalip Truk Gandeng

Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
Korban Laka Lantas Jalan Raya Jember Lemahbang, Rogojampi Banyuwangi, foto : kabarbesuki.pikiran-rakyat.com

Nasib naas menimpa seorang pria pengendara sepeda motor Honda Vario 150 tewas dalam insiden kecelakaan di Jalan Raya Jember, Desa Lemahbangdewo Rogojampi, Banyuwangi pada Jumat, 16 April 2021.

Laka lantas tersebut melibatkan tiga kendaraan diantaranya, truk gandeng, truk Hino dan sepeda motor Vario pada pukul 16.30 WIB.

Kondisi korban mengalami luka berat hingga meninggal dunia di RS PKU Muhammadiyah Rogojampi.
Sedangkan kendaraan truk gandeng nopol P 9313 yang dikemudikan oleh Nisam asal (40) asal Desa Padang, kecamatan Singojuruh, Banyuwangi dalam kondisi selamat.

Kanit Lantas Polsek Rogojampi, Ipda Suharto saat dikonfirmasi membenarkan adanya laka lantas yang terjadi.
Diketahui, korban pengendara sepeda motor dengan Nopol P 6585 UR tersebut bernama Ferda Heri Putra (34) asal Desa Sraten, Kecamatan Cluring, Banyuwangi.

“Dan kendaraan truk Hino nopol P 9516 UV yang di kemudikan oleh Agus Supriyanto (31) asal Kecamatan Wonosari, Kabupaten Bondowoso dalam kondisi selamat.” Kata Kanit lantas Ipda Suharto saat dikonfirmasi Kabar Besuki.

Lanjut, Kanit lantas Ipda Suharto menjelaskan peristiwa insiden kecelakaan awalnya, sepeda motor Honda yang di kemudikan oleh Ferda Heri putra berjalan dari arah timur ke barat melaju dengan kecepatan tinggi.

Sesampai di tempat kejadian perkara (TKP), Ferda mendahului kendaraan truk gandeng yang di kemudikan oleh Nisam juga melaju dari arah yang sama.

Kemudian, pada saat sepeda motor yang dikendarai Ferda masuk jalur berlawanan secara bersamaan, dari arah berlawanan barat ke timur melaju truk Hino yang dikemudikan oleh Agus Supriyanto.

Karena jarak sudah dekat, sepeda motor Honda Vario bertabrakan dengan kendaraan truk Hino yang datang dari arah berlawanan itu.

Dengan begitu, pengendara sepeda motor tersebut langsung jatuh ke arah selatan dan bertabrakan dengan kendaraan truk gandeng.

“Akibat kejadian tersebut korban Ferda Heri putra mengalami luka berat dan meninggal dunia dalam perawatan di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Rogojampi.” Jelasnya.***

Sumber : https://kabarbesuki.pikiran-rakyat.com/peristiwa/pr-191783158/nasib-naas-pria-asal-cluring-meninggal-dunia-saat-hendak-nyalip-truk-gandeng