Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Penemuan Bayi di Dalam Kardus di Kecamatan Muncar, Ini Penjelasan Kapolsek

penemuan-bayi-di-dalam-kardus-di-kecamatan-muncar,-ini-penjelasan-kapolsek
Penemuan Bayi di Dalam Kardus di Kecamatan Muncar, Ini Penjelasan Kapolsek
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda
Seorang Bayi Laki-laki Ditemukan di Dalam Kardus di Muncar, Banyuwangi, Minggu (07/01)

Banyuwangihits.id – Seorang bayi laki-laki berumur 2 hari ditemukan di depan sebuah toko Dusun Sidomulyo RT 04 RW 12, Desa Sumberberas, Kecamatan Muncar, Kabupaten Banyuwangi, Minggu (07/01/24). Penemuan bayi tersebut dibenarkan Kapolsek Muncar Kompol Ali Masduki.

“Bayi laki-laki itu ditemukan sekitar pukul 17.35 WIB,” kata Kompol Ali Masduki saat ditemui Jurnalis Banyuwangihits di kantornya.

Kapolsek Muncar menjelaskan, kronologi bermula saat Alexandro Eltama Dhanvian (pelapor) yang sedang menunggu toko mendengar suara bayi dari arah depan toko. Setelah didatangi, pelapor menemukan sebuah kardus dalam keadaan tertutup. Saat dibuka, ditemukan bayi laki-laki sedang menangis.

“Selanjutnya, penemuan bayi tersebut dilaporkan kepada Polsek Muncar,” lanjutnya.

Kompol Ali Masduki mengatakan, di dalam kardus tersebut juga terdapat secarik kertas yang berisi pesan yang menyatakan bahwa orang tua bayi tidak mampu merawat. Sehingga siapapun yang menemukan dimintai tolong untuk merawat bayinya.

Bayi laki-laki itu kemudian dievakuasi ke Puskesmas Sumberberas dan dirujuk ke RSUD. Selanjutnya, pihak kepolisian akan berkoordinasi dengan Dinsos Banyuwangi terkait perawatan bayi.

Simak selengkapnya di halaman selanjutnya…