Kumpulan Berita Terkini Seputar Banyuwangi
English VersionBahasa Indonesia

Regulator Bocor, Pesta Perkawinan di Desa Pengatigan Banyuwangi Diwarnai Insiden Kebakaran

regulator-bocor,-pesta-perkawinan-di-desa-pengatigan-banyuwangi-diwarnai-insiden-kebakaran
Regulator Bocor, Pesta Perkawinan di Desa Pengatigan Banyuwangi Diwarnai Insiden Kebakaran
Daftarkan email Anda untuk Berlangganan berita dikirim langsung ke mailbox Anda

Radarbanyuwangi.id – Gara-gara regulator kompor gas bocor, pesta pernikahan di Desa Pengatigan, Kecamatan Rogojampi, nyaris batal.

Kebocoran gas tersebut memicu kebakaran di tengah keramaian acara hajatan. Beruntung, api langsung bisa dipadamkan.

Ceritanya, Rabu siang (28/2) sedang berlangsung hajatan di rumah Nur Cahyono, 36, warga perumahan Griya Pengatigan Indah (GPI) Dusun Krajan, Desa Pengatigan, Kecamatan Rogojampi.

Ibu-ibu banyak yang rewang di acara tersebut. Ada yang memasak serta menyiapkan hidangan untuk tamu.

Apesnya, salah satu kompor gas, regulatornya ngowos.  Muncullah bau tidak sedap yang berasal dari regulator yang bocor.

Api langsung menyambar barang-barang di sekitar. Warga langsung panik dan mencoba memadamkan dengan cara diberi pasir.

Khawatir kebakaran semakin meluas, warga kemudian memadamkan api dengan meminjam alat pemadam ringan (apar) milik SPBU yang berada tak jauh dari lokasi.

Setelah menggunakan apar, api berhasil padam.

Meski api sudah padam, petugas Damkarmat Banyuwangi yang datang ke lokasi tetap melakukan penyisiran untuk memastikan tidak ada titik api yang berpotensi masih menyala.

”Alhamdulillah, saat kami tiba di lokasi api sudah padam,” ujar Kasi Penyelamatan dan Evakuasi Dinas Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Banyuwangi Salam Bikwanto. (ddy/aif/c1)