ngopibareng.id
Pemkab Banyuwangi mengecek progres revitalisasi Pasar Induk Banyuwangi dan Asrama Inggrisan, Rabu, 21 Januari 2025. Dua bangunan yang lokasinya berdekatan ini digadang menjadi destinasi wisata baru. Pasar Induk menjadi destinasi wisata kuliner sedangkan Asrama Inggrisan menjadi wisata heritage.
Peninjauan dipimpin Asisten Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Banyuwangi M. Yanuar Bramuda, bersama Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Perdagangan, Nanin Oktaviantie, Kepala Dinas Perhubungan I Komang Sudira Admaja, dan perwakilan dari Dinas PUCKPP.
Pasar Banyuwangi dan Asrama Inggrisan sedang dalam proses revitalisasi oleh Kementerian Pekerjaan Umum. Proses pembangunan sudah mencapai 90 persen.
“Alhamdulillah hari ini saya melihat langsung dengan beberapa teman-teman, tim, hasilnya cukup luar biasa,” jelas Bramuda.
Pasar Banyuwangi akan menjadi pasar tradisional dengan konsep modern dan ikonik. Pasar ini didesain memiliki gedung utama yang terdiri dua lantai dengan arsitektur khas Osing, suku asli Banyuwangi. Pasar akan dibagi menjadi areal pasar basah, pasar kering, dan area kuliner dan juga dilengkapi dengan gedung parkir.
Bramuda menyebut, nantinya Pasar Banyuwangi akan menjadi destinasi kuliner yang akan bisa beroperasi 24 jam yang akan mendorong perputaran ekonomi. Pasar tersebut akan menjadi naik kelas.
“Branding naik kelas, karena kita belum punya pasar yang ikonik dan ini adalah sejarah baru bagi Banyuwangi,” tegasnya.
Baca Juga
Sementara, Asrama Inggrisan merupakan salah satu obyek cagar budaya di Banyuwangi. Asrama Inggrisan direvitalisasi sesuai ketentuan perundangan yang mengatur tentang cagar budaya. Orisinalitas bangunannya tetap dipertahankan. Nantinya, tempat itu akan menjadi destinasi wisata sejarah dan edukasi yang semakin meningkatkan daya tarik wisatawan.
Asrama Inggrisan merupakan kompleks perkantoran telegrap yang menjadi penghubung dunia. Pada 1871, untuk pertama kalinya, Eropa dengan Australia tersambung kabel telegrap bawah laut. Di mana saat itu, Banyuwangi menjadi titik penghubungnya.
“Kami berharap pembangunan segera dirampungkan dan segera bisa digunakan,” ujarnya.
Like








